Wako Surabaya Beber Alasan Mutasi Sekda
Eri Cahyadi. foto: ardini paramitha jpnn.com--
SURABAYA, SUMEKS.CO - Ratusan pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Surabaya dimutasi oleh Wali Kota Eri Cahyadi. Salah satunya Sekda Hendro Gunawan.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan pihaknya sudah mengajukan tiga nama kepada Gubernur Jatim sebagai pengganti Hendro Gunawan. Namun, dirinya enggan menyebutkan nama-nama yang diusulkan.
“Iya, ada tiga yang sudah diajukan. Rotasi jabatan itu hal biasa. Kalau rotasi tidak mendadak dan semua orang tau berarti rotasi bocor. Rotasi itu enggak ada yang tahu kapan dia dirotasi, kapan dia berputar,” kata Eri, Jumat 14 Oktober 2022.
Eri mengungkapkan alasan melakukan mutasi kepada Hendro Gunawan lantaran yang bersangkutan sudah menjabat sekda selama lima tahun sehingga harus dilakukan penyegaran. “Ini hanya berputar saja. Kedua, kalau pejabat lebih dari lima tahun menjabat, maka ada titik jenuhnya. Jadi, harus berputar di tempat lainnya,” ujarnya.
BACA JUGA:Persebaya Surabaya Menangi Duel Sengit Melawan Arema FC
Sementara itu beredar kabar bahwa tiga nama yang diusulkan untuk menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) oleh Eri Cahyadi, yakni Inspektur Kota Ikhsan, Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Lilik Arijanto, dan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Erna Purnawati. (mcr23/dom/jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: