Jalintim Palembang-Jambi Macet 15 km

Jalintim Palembang-Jambi Macet 15 km

Truk tangki yang terlibat kecelakaan sudah dipinggirkan. Foto: istimewa--

BETUNG, SUMEKS.CO- Jalintim Palembang-Jambi mengalami kemacetan, Rabu 5 Oktober 2022 pukul 09.30.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan kemacetan terjadi mulai dari arah Jambi menuju Palembang. Yakni dari Desa Bukit Jaya, Kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin hingga Desa Lubuk Karet, Kecamatan Betung. 

Rizal, salah satu warga Betung Meranjat mengatakan bahwa penyebab kemacetan karena adanya kecelakaan di Desa Lubuk Karet karena adanya tabrakan trailer dengan truk tangki di Desa Bukit Jaya, Kecamatan Betung. Kendaraan terjebak macet dari Desa Lubuk Karet hingga Desa Bukit Jaya. 

BACA JUGA:Kecelakaan Beruntun di KM 253 Tol Pejagan-Pemalang Libatkan 13 Kendaraan, 1 Korban Meninggal Dunia

"Macet panjang sekitar 15 km," kata Rizal.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Dua kendaraan sudah dipinggirkan. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: