Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga yang Kurang Mampu

Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga yang Kurang Mampu

Hari Apriansyah (kedua kanan) ikut meringankan warga yang kurang mampu yang berada di Kelurahan 27 Ilir, Kecamatan IB I Palembang. Foto : dokumen/sumeks.co--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Belum membaiknya ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19 ditambah lagi kenaikan harga BBM membuat Wakil Bendahara DPD Gerindra Provinsi Sumsel, Hari Apriyansyah ikut meringankan warga yang kurang mampu.

Yakni dengan membagikan paket sembako kepada warga di Kota Palembang. Salah satunya di Kelurahan 27 Ilir, Kecamatan IB I Palembang.

"Kita membagikan paket sembako kepada warga yang ada di Kecamatan IB I, IB II, Bukit Kecil dan Gandus," kata Hari.

Menurut Hari, ratusan paket sembako yang dibagikan seperti minyak goreng, telur, beras dan lainnya. "Untuk meringankan masyarakat terdampak ekonomi," terangnya. 

BACA JUGA:Gerindra OKUT Siap Bersaing Pileg Mendatang

Dengan bantuan yang diberikan tersebut dapat meringankan masyarakat dan dapat bermanfaat. "Semoga bermanfaat apa yang kita saluran ini," ujar dia.

Dikatakan Hari, dirinya terjun secara langsung memberikan bantuan tersebut sehingga bantuan yang diberikan tepat sasaran yakni orang-orang tidak mampu.

"Masih banyak orang-orang yang perlu uluran tangan kita," ujar dia.

Hari juga mengaku bahwa program Hari Berbagi ini dilakukan setiap Jumat dan pembagian paket sembako tersebut dilakukan di empat Kecamatan di Kota Palembang secara khusus.

BACA JUGA:Akbar Alvaro Tidak akan Berikan Bantuan Hukum Terhadap Kader Gerindra Syukri Zen

Sementara itu, Ponijo (45), warga Kelurahan 27 Ilir, mengucapkan terima kasih kepada Hari Apriyansyah dan tim yang telah membagikan paket sembako kepada warga.

"Sangat membantu bagi kami yang kurang mampu ini. Semoga selalu dilimpahkan rezeki, sehat selalu makin sukses," ungkap dia.(*/ril)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: