Bus KPK di OKI, Ajak Warga Turut Serta Berantas Korupsi
Sejumlah pelajar mengunjungi bus KPK yang hadir di halaman Pemkab Ogan Komering Ilir, Jumat, 12 September 2022.-Niskiah-
KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Roadshow Bus Antikorupsi KPK hadir di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Jumat, 16 September 2022.
Deputi Pendidikan dan Peran serta Masyarakat KPK Wawan Wardiana, menjelaskan Roadshow Bus Antikorupsi KPK merupakan salah satu bentuk strategi pendidikan antikorupsi, sehingga masyarakat terlibat secara bersama-sama memberantas korupsi di wilayahnya masing-masing.
“Bus Antikorupsi ini tujuannya untuk menjembatani, dengan hadir langsung di daerah, di tengah-tengah masyarakat. Sehingga masyarakat lebih paham mengenai antikorupsi dan bisa berkontribusi untuk bersama-sama dalam gerakan pemberantasan korupsi," kata Wawan.
Menurut Wawan, dorongan pelibatan masyarakat di daerah memberantas korupsi dilakukan untuk mengoptimalkan Trisula Pemberantasan Korupsi yang dijalankan KPK, yakni pendidikan, pencegahan, dan penindakan. Sebab, KPK tidak bisa menjalankan tugas tersebut sendirian.
BACA JUGA:Pemkab OKI Siapkan Dana Rp7,4 M Kendalikan Inflasi
“Tidak mungkin Kita berantas korupsi sendirian. Kita mendorong agar masyarakat berkontribusi dalam pemberantasan korupsi, sesuai cara, kapasitas, dan kompetensinya masing-masing,” katanya.
Dalam undang-undang KPK disebutkan, melakukan tugas pencegahan, pendidikan, dan penindakan, KPK beserta masyarakat, agar pemberantasan korupsi berjalan efektif, dan efisien.
Pada kesempatan yang sama, Wawan juga menyampaikan apresiasinya atas capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) dan Survei Penilaian Integritas (SPI) Kabupaten OKI pada 2021, yang di atas skor rata-rata nasional.
“Kalau saya lihat OKI ini, antara MCP dan SPI ini mirip-mirip, kita perlu apresiasi. SPI nya 75 persen di atas rata-rata nasional 72,43 persen Sementara MCP mencapai 78,4 persen,” kata Wawan.
BACA JUGA:Kejari OKI Terima Pelimpahan Tersangka Pembunuhan Kades Kuala 12
Bupati OKI Iskandar menyampaikan terima kasihnya ke KPK karena telah berkunjung Kabupaten OKI dalam program Roadshow Bus Antikorupsi KPK 2022.
Iskandar berharap, melalui program Bus Antikorupsi, masyarakat Kabupaten OKI dapat memahami mengenai antikorupsi, sekaligus memanfaatkan pelayanan publik yang diakses secara mudah.
“Dengan kehadirannya KPK ditengah-tengah masyarakat kita, bisa dekat dan mengenal antikorupsi. Ini juga menjadi representasi KPK yang bisa dirasakan langsung di daerah untuk mencegah korupsi,” ujar Iskandar.
Sebagai komitmen mencegah korupsi di wilayahnya, Iskandar berkomitmen meningkatkan skor SPI dan MCP pada tahun 2022. Selain itu, Iskandar juga berjanji akan membentuk Penyuluh Antikorupsi (PAKSI) di tiap Kecamatan di Kabupaten OKI, sehingga dapat mengkampanyekan pendidikan antikorupsi sekaligus memonitor pencegahan korupsi di pemerintahan desa.
BACA JUGA:Polsek Air Sugihan, OKI Wakafkan 200 Al-Quran ke Pondok Pesantren Darul Mu'kamah
Roadshow Bus Antikorupsi 2022 akan berlangsung selama tiga hari, dengan serangkaian kegiatan paralel dari 16 September 2022 sampai 18 September 2022. Di antaranya adalah Pameran Pelayanan Publik, Edukasi Pelajar (TK-SMA) dan Tenaga Pendidik, Kuliah Umum, Pentas Budaya dan Movie Day, dan Jalan Sehat Antikorupsi. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: