Tumpah Ruah, Masyarakat Palembang Penuhi BKB Saksikan Final Lomba Bidar

Tumpah Ruah, Masyarakat Palembang Penuhi BKB Saksikan Final Lomba Bidar

Masyarakat Sumsel memadati kawasan Benteng Kuto Besak. -Edy Handoko-

SUMEKS.CO, PALEMBANG - Tumpah ruah, ribuan masyarakat dari berbagai daerah di Sumsel memadari pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang,  menyaksikan final Lomba Bidar dan Perahu Hias HUT ke-77 Republik Indonesia, Minggu (21/8).

Animo masyarakat tak terbendung setelah dua tahun lomba ini tidak digelar, akibat pandemi Covid-19. 

"Alhamdulillah sudah sangat lama keramaian ini ditunggu oleh masyarakat," ungkap Sutris warga Pakjo.

Menurutnya, acara besar dan keramaian seperti ini sudah sangat lama dirindukan. Karena kerinduan inilah, masyarakat akhirnya melampiaskan untuk mendatangi dan memenuhi BKB Palembang.

BACA JUGA:Perahu Bidar PT Pusri Melenggang ke Semifinal

"Saking rindunya suasana seperti ini kak," ucapnya.

Diketahui, Lomba Bidar dan Perahu Hias dilaksanakan pada 20-21 Agustus. Digelar di BKB Palembang. Start dimulai dari jembatan musi VI Palembang dan berakhir finish di BKB Palembang dengan jarak kurang lebih 3-4 Km. Diikuti sembilan tim bidar dan 36 perahu hias dari berbagai OPD di Sumsel. 

Tampak juga sebelum digelar final, masyarakat juga disuguhkan atraksi Jetski dari Dishub Provinsi Sumsel dan Kota Palembang.

Sebagai informasi, Gubernur Sumsel H Herman Deru dan seluruh unsur Forkopimda Provinsi Sumsel akan menyaksikan langsung.

BACA JUGA:Jembatan Musi 6 Dipadati Penonton Lomba Bidar

Untuk finalnya sendiri yakni, bidar Mas endo, Pemkab OI, DESDM, dan PT Pusri. (edy)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: