IBL 2022 Khawatir Omicron, Liga Teratas Indonesia Resmi Ditunda
SUMEKS CO Manajemen Indonesian Basketball League IBL melakukan langkah preventif untuk membendung persebaran virus Covid 19 Opsi mitigasi diambil oleh manajemen Mereka menunda pertandingan seri kedua IBL 2022 yang berlangsung pada 3 5 Februari Penundaan itu sudah sesuai dengan prosedur yang telah disusun sebelumnya Sebelumnya empat game pada 2 Februari juga ditunda Rencananya IBL seri kedua di GOR C Tra Arena Bandung berlangsung pada 29 Januari sampai 5 Februari Namun pada seri kedua itu jumlah kasus ternyata meningkat Beberapa pemain memang mendapatkan hasil positif saat dilakukan PCR berkala Bahkan hasil serupa diterima oleh enam wasit yang bertugas pada seri kedua Tes berkala itu dilaksanakan di tengah periode sebagaimana prosedur yang dilakukan pada seri sebelumnya Dirut IBL Junas Miradiarsyah menyatakan meski terdapat kasus positif personel yang sehat sampai kemarin lebih banyak Selain itu ada personel yang awalnya positif kini telah sembuh dengan hasil negatif Mengingat musim kompetisi masih panjang sementara ini demi mencegah dan menghentikan persebaran sisa pertandingan seri kedua kami istirahatkan tegas Junas Selain mitigasi IBL juga membuat rencana untuk memperpanjang seri Bandung Di sisi lain Panudju Djojoprajitno selaku dokter pendamping penyelenggara menilai langkah mitigasi seperti itu memang harus dilakukan untuk memutus persebaran Covid 19 Kami juga telah melakukan karantina isolasi dan pengawasan kepada mereka yang memperoleh hasil positif jelas Panudju Langkah yang diambil IBL disambut positif seluruh klub Manajer Amartha Hangtuah Jakarta Ferry Jufri menilai penundaan tersebut sebagai keputusan tepat Karena melihat situasi dan kondisi yang berkembang Hal ini sangat baik demi kepentingan dan keselamatan bersama paparnya kepada Jawa Pos Soal tim dia mensyukuri sampai kemarin masih zero kasus Intinya menjalankan SOP dan prokes yang telah dibuat oleh IBL ujarnya Manajer Satria Muda Pertamina Jakarta Riska Natalia Dewi juga mendukung keputusan IBL Karena saat ini yang perlu kita utamakan adalah kesehatan semua pihak Baik dari tim maupun pihak lain yang terlibat dalam penyelenggaraan ini Dari Satria Muda ada lima orang yang positif masih kita pantau perkembangannya setiap hari papar Riska Sementara itu owner West Bandits Combiphar Solo William Ongkowijaya menyatakan penundaan bukan hal yang diharapkan oleh semua pihak Tapi itu keputusan tepat untuk alasan kemanusiaan Kesehatan merupakan hal yang utama Jadi kami sepenuhnya mendukung keputusan yang diambil oleh IBL ucap William Pelatih West Bandits Raoul Miguel juga mendukung penundaan yang dilakukan oleh pihak IBL Bagi tim pelatih lanjut dia yang terpenting dari penundaan tersebut adalah pihaknya bisa meng create latihan agar dapat menjaga mood para pemain Harapannya energi mereka tidak berubah Itu yang menjadi perhatian Kita harus terus menjaga mood para pemain terang coach Eboss jpg jawapos
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: