Melihat Aktivitas Nenek Fatmah Pengrajin Kue Bingen

Melihat Aktivitas Nenek Fatmah Pengrajin Kue Bingen

PELESTARI kuliner bingen Palembang asap putih mengepul dari dapur salah satu rumah panggung di Lrg Agung 1 Kelurahan 13 Ulu Kecamatan Seberang Ulu II Palembang Aroma khas masakan tercium hidup Sedap sekali Menggugah selera Berikut penuturan Nenek Fatmah M NABA ANWAR Palembang Rumah kayu yang sudah berusia tua itu tempat tinggal Fatmah Usianya mungkin sudah 60 tahun ke atas Tapi masih gagah Setiap hari Fatmah membuat kue pesanan pelanggannya Fatmah membuat kue dibantu Nurlina adiknya Berbagai jenis kuliner bingen bisa dibuatnya Antara lain srikayo ketan gunjing apem berkuah ketan serundeng celimpungan laksan dan lainya Kuliner bingen merupakan kue kue atau jajanan pasar khas Kota Palembang yang sudah ada sejak nenek moyang dan diwariskan hingga ke anak cucu sekarang Fatmah termasuk salah satu pelestari kue jadul yang menjadi binaan Kampung Pandai 13 Ulu Lorong Agung 1 Berkat gerakan lestari kuliner bingen Kampung Pandai 13 Ulu kue bingen buatan Fatmah bisa dinikmati masyarakat Kota Palembang bahkan luar Palembang Voulenter yang ada di Kampung Pandai 13 Ulu lah yang mempromosikan melalui media sosial Nenek Fatmah menceritakan setiap hari mendapat 50 cup kue Satu kue dijual Rp1 000 Selain menerima pesanan kue juga dititip di warung warung sekitar tempat tinggalnya Menerima pesanan untuk acara hajatan atau acara lainnya Kalau ada pemesanan biasanya 100 sampai 200 buah tutur Fatmah yang saat ditemui sedang membuat kue gunjing Nenek Fatmah sudah 20 tahun lebih membuat kue Awalnya belajar dari orang tuanya dahulu termasuk resep kuenya Proses pembuatan kue lanjut Fatmah tidak berubah masih seperti lama Yang berbeda alat yang digunakan saja Fatmah sudah menggunakah kompor gas untuk memasak kue gunjing Dulu menggunakan kayu bakar Kue gunjing berbahan utama tepung beras dan kelapa Proses masaknya di panggang dengan menggunakan cetakan khusus berbentuk lengkung Aroma khas akan tercium Itu tandanya kue gunjing sudah masak Makanan kue gunjing itu dibelah dulu baru dikasih sambal cengek Jadi rasanya pedas dan gurih ujar Nenek Fatmah sembari memperagakan cara makan kue gunjing Selain kue gunjing ketika SUMEKS CO bertandang ke rumahnya Fatmah sedang memasak ketan serundeng Kue ini terbuat beras ketan dan kelapa parut Campurannya garam gula ketumbar asam jawa bawang putih dan cabai merah yang telah dihaluskan juga Nenek tidak menggunakan santan melainkan air biasa atau dak air matang ujar nenek berusia 60 tahun lebih Nenek Fatmah juga sudah punya pelanggan tetap yakni dari English CAMPung tempat pelatihan bahasa Inggris bagi anak anak warga Lr Agung 1 yang juga bagian dari Kampung Pandai 13 Ulu Senang jika makanan bingen ini dapat dinikmati mulai dari anak kecil sampai orang tua ujar Fatmah yang mengaku senang memasak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: