Usai Geledah Kantor Disperindagkop, Tim Kejari Juga ke Kantor Pasar Indralaya

Usai Geledah Kantor Disperindagkop, Tim Kejari Juga ke Kantor Pasar Indralaya

nbsp SUMEKS CO OGANILIR Setelah menggeledah Kantor Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Kabupaten Ogan Ilir Tim Kejaksaan Negeri Ogan Ilir juga melakukan penggeledahan di Kantor Pasar Indralaya Sekitar pukul 11 45 WIB Satuan Khusus Pemberantasan Korupsi dari Kejari Ogan Ilir ini diketuai Kepala Seksi Pidana Khusus Hamdan didampingi Kasi Intel Kejari Ogan Ilir Iqram Syah Putra serta beberapa orang lainnya dari petugas kepolisian Baca Juga BREAKING NEWS Kantor Dinas Perdagangan Ogan Ilir Digeledah Kejari Sama halnya dengan penggeledahan di Kantor Disperindagkop UKM penggeledahan di Kantor Pasar Indralaya juga dijaga ketat petugas kepolisian dari Sat Sabhara Polres Ogan Ilir Pantauan wartawan di lokasi ada sejumlah petugas pasar yang dikumpulkan di dalam Kantor Pasar Indralaya Hingga saat ini awak media masih menunggu keterangan resmi dari Kejari Ogan Ilir ety

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: