Satpam Bank Gagalkan Aksi Perampokan dengan Ancaman Bom Rakitan

Satpam Bank Gagalkan Aksi Perampokan dengan Ancaman Bom Rakitan

SUMEKS CO MAJALENGKA Satpam PT Bank Rakyat Indonesia Tbk BRI menggagalkan upaya perampokan dengan ancaman bom rakitan Bambang Parullah Pemimpin Cabang BRI Majalengka mengatakan petugasnya langsung bertindak sigap dan mengamankan pelaku Terkait ancaman tersebut dipastikan tidak terdapat bom seperti yang disebutkan pelaku kata Bambang Parullah Selasa 24 5 Bambang menceritakan bahwa pelaku datang ke BRI Unit Leuwimunding Kecamatan Leuwimunding Kabupaten Majalengka Kemudian pelaku mengancam akan meledakkan bom jika permintaannya berupa uang Rp 30 juta tidak dipenuhi pihak bank Dengan sigap teller memanggil satpam Asep Firman satpam BRI yang bertugas saat itu membekuk tersangka keluar dari bank Tersangka digiring menuju ke lapangan dengan tangan diborgol Aksi berani tersebut menjadi tontonan warga di sekitar tempat kejadian Mendapat laporan phak kepolisian datang bersama tim Gegana ke lokasi dan melucuti rangkaian kabel yang tampak seperti bom dari tubuh tersangka Bom tersebut ternyata mainan Atas kejadian itu BRI memastikan bahwa seluruh operasional bisnisnya tetap menerapkan sistem keamanan sesuai dengan standar dan prosedur yang berlaku Manajemen BRI mengatakan Satpam BRI dilatih untuk selalu ramah kepada nasabah dan sigap terhadap bahaya yang senantiasa mengintai nasabah juga berani menjadi garda depan melindungi nasabah dan pekerja Asep Firman satpam BRI yang berani itu pun diberikan penghargaan oleh Kapolres Majalengka jlo jpnn

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: