PGRI Gerah Lihat Tingkah Wali Murid Berbaju Macan, Geruduk SMKN 7 Palembang Bahkan Ingin Terus Memviralkan
PGRI gerah lihat tingkah wali murid berbaju macan, geruduk SMKN 7 Palembang bahkan ingin terus memviralkan.--
BACA JUGA:Mahasiswa PGRI Palembang Bentuk Formasi Melingkar di Simpang Lima DPRD Sumsel, Lalu Lintas Dialihkan
Laporan itu setelah mencuatnya polemik antara guru dan wali murid di SMK Negeri 7 Palembang.
Bahkan unggahan viral di media sosial dan dianggap telah mencemarkan nama baik guru serta menggiring opini publik secara negatif terhadap dunia pendidikan.
Ketua PGRI Kota Palembang Dr. H. Zulinto, S.Pd., M.M menyampaikan bahwa polemik ini sejatinya bermula dari kesalahpahaman komunikasi antara pihak sekolah dengan dengan wali murid.
Menurutnya, permasalahan tersebut sebenarnya dapat diselesaikan secara kekeluargaan tanpa harus berujung ke ranah hukum.
BACA JUGA:Mahasiswa PGRI Palembang Bentuk Formasi Melingkar di Simpang Lima DPRD Sumsel, Lalu Lintas Dialihkan
"Saya sudah datang langsung ke rumah wali murid tersebut untuk mencoba berdialog dan mencari jalan damai”, ungkapnya.
“Saya melihat permasalahan ini tidak terlalu berat, hanya miskomunikasi saja”.
“Kami sudah berupaya musyawarah mufakat agar semuanya bisa diselesaikan dengan baik," kata Zulinto
Zulinto menegaskan bahwa dirinya juga telah meminta bantuan aparat pemerintahan setempat, termasuk Camat Sukarami, Lurah, dan RT di lingkungan tempat tinggal wali murid, untuk ikut membantu melakukan pendekatan secara persuasif.
BACA JUGA:Mahasiswa PGRI Palembang Bentuk Formasi Melingkar di Simpang Lima DPRD Sumsel, Lalu Lintas Dialihkan
Tapi upaya dialog yang ditempuh oleh Ketua PGRI dan pihak sekolah tidak berjalan mulus.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:


