Dandim 0402/OKI, Letkol Inf Gunawan Wibisono SH mengatakan, bahwa TNI bersama instansi terkait siap membantu penuh proses penanganan bencana, mulai dari evakuasi, pengamanan wilayah, hingga pendistribusian bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Keselamatan warga adalah prioritas utama, dan kami akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah serta seluruh pihak terkait,” ujarnya.
BACA JUGA:Bupati Muara Enim Minta KAI Cari Solusi Atasi Banjir
BACA JUGA:Pemukiman Warga di Desa Bumi Arjo Lempuing OKI Terendam Banjir
Dandim juga menegaskan, bahwa Kodim 0402/OKI siap bersinergi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait dalam membantu penanganan banjir, mulai dari evakuasi warga, pendistribusian bantuan, hingga pemulihan pasca bencana nantinya.
“Kehadiran kami di lapangan untuk memastikan masyarakat yang terdampak banjir mendapatkan perhatian dan bantuan yang dibutuhkan," ucapnya.
Lanjutnya, pihaknya akan selalu siap membantu pemerintah daerah dan masyarakat dalam situasi darurat seperti ini.
Kondisi banjir di beberapa Kecamatan Kabupaten OKI bukan hanya melanda pemukiman warga tetapi juga jalur transportasi atau jalan poros desa.
BACA JUGA:Telkomsel Salurkan Bantuan CSR Logistik untuk Masyarakat Terdampak Banjir di Aceh Utara
BACA JUGA:Misi Kemanusiaan Polda Sumsel Bantu Korban Banjir Bandang di Langkat dan Aceh Tamiang
Akibatnya, jalan poros tidak dapat dilakukan oleh sejumlah kendaraan. Lalu ketinggian air juga terus bertambah tinggi. Mencapai 1 meter lebih. Sehingga sejumlah warga dilakukan evakuasi.
Adapun Desa di Kecamatan Mesuji yang mengalami banjir yaitu Desa Jaya Bakti, Kota Baru, Surya Adi dan Margo Bakti.
Termasuk Desa Bumi Arjo, Cahya Bumi, Cahaya Makmur dan desa sekitar di Kecamatan Lempuing.