SEKAYU, SUMEKS.CO - Kontingen Kabupaten Ogan Ilir, mendapatkan medali pertamanya di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan XV tahun 2025 di Kabupaten Musi Banyuasin.
Bertanding di Pendopo Rumah Dinas Wakil Bupati Muba, Sabtu, 18 Oktober 2025, Kabupaten Ogan Ilir berhasil meraih tiga medali perunggu sekaligus dari cabang olahraga angkat besi.
Tiga medali perunggu tersebut dipersembahkan oleh Salsabila dari tiga kategori, yakni, kategori snatch 64 kg putri, clean and jerk 64 kg putri, serta kategori angkatan terbaik 64 kg putri.
Pencapaian atlet angkat besi di ajang Porprov Sumsel XV tahun 2025 ini, diapresiasi oleh Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) Kabupaten Ogan Ilir, Oki Sri Rahayu.
BACA JUGA:Ketua KONI Ogan Ilir Lepas Keberangkatan Kontingen Karate dan Tinju ke Porprov XV Musi Banyuasin
BACA JUGA:Kontingen Porprov Tahun 2025 Resmi Dilepas, Ketua KONI Ogan Ilir Targetkan Masuk 7 Besar
Menurut Oki, dengan hasil ini telah membuktikan bahwa cabang olahraga angkat besi Kabupaten Ogan Ilir patut diperhitungkan ke depannya.
"Tentunya hasil ini sangat membanggakan, tiga medali perunggu sekaligus," ujarnya.
Prestasi yang dicapai oleh atlet angkat besi ini telah membuktikan dedikasi, kerja keras, semangat juang dari atlet, pelatih, dan official.
"Meskipun gagal mempersembahkan medali emas, namun medali perunggu ini membuktikan bahwa cabor angkat besi sangat berpotensi dan bisa bersaing nantinya," pungkasnya.