Panji mengungkapkan, peristiwa pernikahan di Kecamatan Sungai Menang sering dilangsungkan di rumah bukan kantor KUA. Dimana bagi mereka melangsungkan pernikahan di rumah bisa disaksikan oleh keluarga besar.
BACA JUGA:Pembalap Rio Haryanto Resmi Nikahi Athina Papadimitriou, Sandiaga Uno Jadi Saksi Pernikahan
BACA JUGA:Masyaallah! Pernikahan Zumi Zola dan Putri Zulhas di Madinah Banjir Doa dari Netizen
Bagi mereka kalau melangsungkan pernikahan di kantor KUA tidak bisa banyak membawa anggota keluarga. Oleh karena itu banyak pasangan yang melangsungkan pernikahan di rumah dibandingkan dengan di kantor KUA.
Sementara itu Kasi Bimas Islam, H Ismid SAg mengatakan, peristiwa pernikahan usai Lebaran Idulfitri atau di bulan Syawal ramai. Ini bagi masyarakat bulan Syawal keluarga besar masih kumpul.
Termasuk juga masyarakat beranggapan bahwa bulan Syawal merupakan bulan yang baik untuk melangsungkan pernikahan.
"Kalau untuk jumlah peristiwa pernikahan usai Lebaran Idulfitri ini yaitu di April ini belum bisa diketahui dikarenakan belum direkam, belum akhir bulan," beber Ismid.
BACA JUGA:Ririe Fairus Tanggapi Soal Pernikahan Ayus dan Nissa Sabyan: Alhamdulillah Ikut Seneng
BACA JUGA:Resmi Ajukan Isbat Nikah, Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Dipertanyakan, Ternyata Ini Alasannya
Diberitakan sebelumnya, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melalui KUA setiap kecamatan rutin melaksanakan Bimbingan Perkawinan (Bimwin).
Yakni dilaksanakan setiap bulannya khususnya kepada calon pasangan pengantin (Catin).
Dikatakan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten OKI, H Syarip SAg melalui Kasi Bimas Islam, H Ismid SAg, kegiatan bimwin merupakan program dari Kemenag yang selalu dilaksanakan setiap tahunnya.
Dimana kegiatan bimwin ini dilakukan oleh Kemenag dan juga sejumlah KUA di kecamatan-kecamatan di Kabupaten OKI.
BACA JUGA:Mengejutkan! Ari Lasso Umumkan Status Pernikahannya: Sudah Lama Cerai, Penyebabnya Karena Ini
Namun, untuk tahun ini terkendala anggaran sehingga bimwin dilaksanakan oleh KUA kecamatan-kecamatan saja. Tetapi rutin setiap bulannya.