Lebaran Udah Selesai, Lemaknya Masih Setia? Saatnya Coba ‘30 Menit Balik Langsing’ Challenge!

Kamis 17-04-2025,12:26 WIB
Reporter : Tri
Editor : Wiwik

SUMEKS.CO - Masa perayaan Lebaran telah berlalu, tapi jejaknya masih terasa di tubuh: celana yang mulai sempit, pipi yang tampak lebih bulat, dan angka timbangan yang perlahan naik.

Bukan kebetulan, tapi akibat logis dari konsumsi makanan berlemak dan manis selama Lebaran yang tertimbun tanpa dibakar.

Meski terlihat sulit, menurunkan berat badan pasca-Lebaran bisa dimulai dengan satu langkah ringan: challenge 30 menit setiap hari yang terbukti mampu menstimulasi pembakaran lemak secara efektif tanpa harus pergi ke pusat kebugaran.

Sebagai solusi praktis, tren “30 Menit Balik Langsing Challenge” mulai banyak diterapkan di berbagai komunitas kebugaran online.

BACA JUGA:Dekadensi Moral dan Kesehatan Mental di Era Masyarakat 5.0

BACA JUGA:Pemkot Palembang Jadikan RS Permata Sebagai Role Model dalam Penataan Pelayanan Kesehatan

Konsepnya sederhana: menyisihkan waktu 30 menit per hari selama dua minggu pasca Lebaran untuk menjalankan rangkaian gerakan aerobik dan latihan kekuatan tubuh tanpa alat.

Dikutip dari Harvard Health Publishing, kombinasi latihan kardio dan resistance training selama minimal 150 menit per minggu terbukti efektif menurunkan berat badan, memperbaiki kadar kolesterol, dan mengontrol tekanan darah.

Program ini biasanya dimulai dengan sesi pemanasan ringan seperti arm swing, neck roll, dan dynamic stretching.

Selanjutnya dilanjutkan dengan latihan inti seperti jumping jacks, squat, mountain climber, dan standing knee lift selama durasi 20 menit.

BACA JUGA:Khusus yang Kurus Saja, 5 Tips Sehat Menambah Berat Badan, No 3 Paling Asik Tuh!

BACA JUGA:Jaga Kadar Gula Darah dan Kolesterol, Ini Tips Sehat Usai Menyantap Hidangan Natal Agar Tetap Aman

Sisanya digunakan untuk pendinginan dengan peregangan dan teknik pernapasan untuk memulihkan denyut jantung.

Lalu coba kerjakan latihan dengan intensitas sedang selama 30 menit mampu membakar antara 200 hingga 400 kalori tergantung pada berat badan dan intensitas gerakan.

Tidak hanya berdampak pada penurunan berat badan, program ini juga memperbaiki fungsi metabolisme secara menyeluruh.

Kategori :