Dukung Pilar Demokrasi, Giliran Pemerintah Sediakan Rumah Subsidi untuk Wartawan

Rabu 09-04-2025,11:17 WIB
Reporter : Suci MH
Editor : Rahmat

Menteri PKP Maruarar Sirait, Menteri Komunikasi Meutya Hafid, dan Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti.

Target awal program ini adalah menyediakan 1.000 unit rumah.

Rumah-rumah ini tersebar di berbagai daerah.

Rencana peluncuran perdana nasional akan dilakukan pada 6 Mei 2025.

Sebanyak 100 kunci rumah akan diserahkan kepada wartawan.

Menteri PKP Maruarar Sirait menekankan pentingnya transparansi.

Seleksi penerima harus objektif dan tepat sasaran.

Dewan Pers dan PWI akan ikut dalam proses seleksi.

“Kami tahu permintaan akan lebih besar dari ketersediaan. Tapi kami akan pastikan semua adil,” ujarnya.

Maruarar juga mengatakan bahwa pembangunan rumah tidak hanya di kota besar.

Program ini juga menyasar daerah-daerah penugasan.

Terutama bagi wartawan yang bertugas di lapangan.

Kepala BPS Amalia menjelaskan soal kriteria penerima.

Awalnya, batas penghasilan ditetapkan di angka Rp7–8 juta.

Namun batas itu kini dinaikkan.

Untuk wartawan yang sudah menikah, batas penghasilan maksimal Rp13 juta.

Kategori :