Ini mencakup buku, kitab suci, vaksin polio, rumah sederhana, rumah susun sederhana milik (rusunami), listrik, dan air minum.
Beras premium masuk dalam pemberlakuan PPN 12 persen. Rupanya mengenai PPN 12 persen ke beras premium ini tidak akan membuat harganya melonjak diatas harga eceran tertinggi (HET).
Ini diungkapkan Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso.
Selain itu, dia menyampaikan bahwa beras premium yang kena PPN 12 persen tetapi untuk kebutuhan pokok masyarakat lain bebas PPN.
BACA JUGA:Rakyat Dihantam Kenaikan PPN 12 Persen, Pengusaha 'Bandel' Justru dapat TAX Amnesty?
BACA JUGA:Wacana Kenaikan PPN Dikritik Anggota DPR, Dolfie Sebut Presiden Juga Bisa Turunkan Tarif PPN Jadi 5%
Ini termasuk beras yang dikonsumsi oleh sebagian besar masyarakat. Jadi beras biasa yang dikonsumsi masyarakat umum tidak dikenakan PPN 12 persen.
"Yang kebutuhan masyarakat umum kan bukan yang premium ya," ujarnya.
Lanjut dia, jadi untuk tarif PPN 12 persen ini tidak mempengaruhi masyarakat umum. Dan tarif PPN 12 persen ini juga tidak membuat HET beras premium menjadi tinggi.