3 Tiang Listrik di Indralaya Ogan Ilir Roboh Usai Ditabrak Honda Brio, PLN Padamkan Listrik Hingga 8 Jam

Minggu 10-11-2024,18:36 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Hetty

3 Tiang Listrik di Indralaya Ogan Ilir Roboh Usai Ditabrak Honda Brio, PLN Padamkan Listrik Hingga 8 Jam

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Sebuah kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di wilayah Kabupaten Ogan Ilir, sekitar pukul 15.00 WIB, Minggu, 10 November 2024.

Kali ini kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Lintas Palembang-Indralaya KM 29 tepatnya di dekat Komplek Perumahan Golden Premier. 

Kecelakaan ini melibatkan sebuah mobil Honda Brio yang menabrak tiang listrik. Setidaknya ada tiga buah tiang listrik roboh sekaligus di lokasi kejadian. 

Insiden robohnya tiga tiang listrik di Jalan Lintas Palembang-Indralaya ini viral di media sosial. Seperti yang diunggah akun Instagram @oypalembang.

BACA JUGA:Hindari Sepeda Motor, Avanza Tabrak Tiang Listrik di Jalintim Palembang-Betung, Listrik Padam

BACA JUGA:Alat Berat Nyangkut di Kabel, Tiang Listrik PLN Roboh, Aliran Listrik Sembawa hingga Banyuasin III Padam

Berdasarkan video tersebut, penyebab robohnya tiang listrik ini adalah ditabrak oleh mobil yang dikemudikan seorang wanita. 

Namun, perekam video tidak menyebutkan secara gamblang mengenai kronologi mobil Honda Brio abu-abu itu menabrak tiang listrik. 


Mobil Honda Brio menabrak tiang listrik di KM 29 Jalan Lintas Palembang-Indralaya. --

"Nah ado kejadian nah, cewek nombor tiang listrik di layo (ada kejadian nah, cewek nabrak tiang listrik di Indralaya)," ujar perekam video. 

Perekam video juga menyebutkan, bahwa akibat robohnya tiang listrik ini juga terdapat sebuah mobil Isuzu Panther yang tertimpa tiang listrik saat melintas di lokasi kejadian. 

BACA JUGA:Bikin Macet Panjang, Truk Kontainer di Palembang Seret Tiang Listrik dan Tabrak Truk Box

BACA JUGA:Tabrak Tiang Listrik di Jalinsum Muratara hingga Roboh, 2 PNS Asal Bengkulu Alami Luka-luka

"Ini mobil keduonyo nah, sampe tiang listriknyo patah (ini mobil kedua yang jadi korban, sampai tiang listriknya patah)," lanjutnya lagi. 

Kategori :