Menteri PANRB Resmikan Mall Pelayanan Publik di OKU Timur, Layanan Publik Makin Mudah dan Terintegrasi

Rabu 09-10-2024,22:33 WIB
Reporter : Rahmat
Editor : Rahmat

OKU TIMUR, SUMEKS.CO - Kabupaten OKU Timur kini resmi memiliki Mall Pelayanan Publik (MPP), yang diresmikan melalui soft launching secara simbolis bersama 21 MPP lainnya di Indonesia.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Republik Indonesia, Abdullah Azwar Anas, secara langsung mengadakan peluncuran ini dalam acara Gebyar Pelayanan Prima Tahun 2024 yang digelar di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Jakarta Selatan.

Acara ini membawa tema “Wujudkan Ekosistem Pelayanan Publik Transformatif, Inovatif, dan Inklusif” dan merupakan upaya nyata dari pemerintah pusat dalam mendorong terciptanya pelayanan publik yang semakin terintegrasi, efisien, dan mendukung kemajuan daerah.

Turut hadir dalam acara soft launching tersebut adalah Penjabat Sementara Bupati OKU Timur, Prof. Dr. HM Edwar Juliartha, S.Sos., M.M., beserta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Sonpiani, S.E., M.M. 

BACA JUGA:Enos Galang Dukungan di Jalur Komering, Ribuan Warga OKU Timur Sambut Antusias untuk Pilkada 2024

BACA JUGA:Bupati Enos Wujudkan Universal Health Coverage di OKU Timur, Masyarakat Bisa Berobat Gratis dengan KTP

Mal Pelayanan Publik (MPP) merupakan langkah maju dalam penyediaan layanan kepada masyarakat. Dengan adanya MPP, masyarakat Kabupaten OKU Timur dapat mengakses berbagai layanan publik dalam satu tempat.

MPP menawarkan layanan dari berbagai instansi pemerintah, termasuk layanan administrasi kependudukan, perizinan, layanan kesehatan, hingga layanan pendidikan. Dengan hadirnya MPP, masyarakat tidak perlu lagi mendatangi berbagai kantor dinas yang tersebar di tempat berbeda untuk mengurus keperluan administrasi.

Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas dalam sambutannya mengapresiasi pemerintah daerah yang berkomitmen untuk menghadirkan pelayanan publik yang semakin modern dan terintegrasi.

“Dengan penambahan jumlah MPP ini, saya berharap daerah lain juga tergerak untuk mengintegrasikan layanan mereka melalui MPP. Saat ini, terdapat 208 MPP fisik yang telah diresmikan, dan hari ini ada 22 MPP baru yang diluncurkan bersama secara simbolis,” ujar Anas.

BACA JUGA:Peluang dan Tantangan Enos-Yudha dalam Menghadapi Pilkada OKU Timur 2024, Apa Kata Pengamat?

BACA JUGA:Tim Pemenangan HDCU di Kecamatan Bunga Mayang OKU Timur Dikukuhkan, Siap Beri Kemenangan 90 Persen

Tidak hanya sekadar meresmikan MPP fisik, acara Gebyar Pelayanan Prima Tahun 2024 juga merangkum peluncuran Mal Pelayanan Publik Digital (MPPD) serta penetapan Hub Jaringan Inovasi Pelayanan Publik (JIPP). Melalui MPP Digital, diharapkan pelayanan publik dapat diakses oleh masyarakat kapan saja dan dari mana saja, memperluas cakupan layanan dan mempercepat proses administrasi.

Pada kesempatan tersebut, Pjs. Bupati OKU Timur, Prof. Dr. HM Edwar Juliartha, menyampaikan rasa terima kasih dan kebanggaannya atas peluncuran MPP di wilayahnya.

“Kami di Kabupaten OKU Timur sangat berterima kasih atas dukungan Kementerian PANRB dan berharap melalui MPP ini, masyarakat dapat merasakan kemudahan dan kenyamanan dalam mengakses berbagai layanan pemerintah secara efisien dan cepat,” kata Edwar.

Kategori :