"Muchendi-Supriyanto menang-menang," ucap Paslon Muchendi-Supriyanto kepada para pendukungnya yang juga dijawab pendukungnya dengan menang-menang.
Usai melakukan deklarasi dan menghibur para pendukung dan masyarakat OKI yang hadir, pasangan calon Muchendi-Supriyanto dihantarkan oleh para pendukungnya mendaftar ke Kantor KPU Kabupaten OKI.
Dengan berjalan kaki dari halaman Gedung Kesenian Kayuagung usai deklarasi pasangan calon Muchendi-Supriyanto menuju kantor KPU Kabupaten OKI.