Selain itu, bimbingan yang diterima juga meningkatkan kemampuan manajerialnya, memungkinkan bisnisnya beroperasi dengan lebih efisien dan berkelanjutan.
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Cabang Indralaya Ogan Ilir, Targetkan Rp 93,5 Miliar Capaian KUR di Tahun 2024
BACA JUGA:BSB Launching SIPD, Topang Digitalisasi Di Provinsi Sumsel dan BabelKini, Puding Kelapa DEGLA tidak hanya dinikmati oleh masyarakat Muratara tetapi juga mulai menembus pasar regional.
Produk ini mendapatkan banyak apresiasi atas rasa alami dan tekstur lembut yang memanjakan lidah konsumen.
Ini semua tidak lepas dari bahan-bahan alami dan proses produksi yang higienis, sehingga memastikan kualitas produk yang tinggi.
“Saya sangat berterima kasih kepada Bank Sumsel Babel atas dukungan dan bimbingannya," ungkap Yeni.
BACA JUGA:Bantu Pertumbuhan Ekonomi Syariah, BSB Kembali Beri Bantuan Mart Booth Container ke Masjid Darussaid
BACA JUGA: Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Minta BSB Tingkatkan Inovasi di Berbagai Bidang
Dengan bantuan Bank Sumsel Babel, Yani bisa memperluas usaha dan memberikan yang terbaik untuk konsumen.
"Saya berharap, kisah saya bisa menginspirasi UMKM lain untuk terus berinovasi dan semangat dalam mengembangkan usahanya,” kata Yeni.
Kisah sukses Yeni adalah salah satu dari banyak cerita inspiratif dari UMKM binaan Bank Sumsel Babel.
Bank Sumsel Babel berkomitmen untuk terus mendukung pengusaha lokal dan berkontribusi pada pengembangan ekonomi daerah melalui berbagai program dan inisiatif.