SUMEKS.CO – Citra Kirana mendadak drop dan dilarikan ke UGD usai jalankan ibadah haji ke Mekkah, begini kondisi terbarunya.
Lewat Instagram pribadinya, aktris Citra Kirana membagikan kondisinya yang sempat drop bahkan dilarikan ke rumah sakit.
Diketahu dirinya bersama sang suami, Rezky Aditya sedang berada di Tanah Suci, Mekkah setelah menjalankan ibadah haji.
Kemudian setelah menjalankan rangkaian ibadah, kondisi kesehatan Citra menurun sampai harus dilarikan ke UGD di sana.
Citra Kirana dan suaminya Rezky Aditya saat berada di Tanah Suci Mekah-Instagram @citraciki-
BACA JUGA:Virgoun Terancam Hukuman 4 Tahun Penjara, Berdalih Gunakan Narkoba untuk Kurus?
BACA JUGA:Seruan Boikot Mencuat, Konser Bruno Mars di Jakarta Terancam Batal?
Hal ini bahkan disampaikan langsung oleh Citra dalam unggahan di Instagram pribadinya yang mengunggah video saat dirinya mendapat perawatan di Mekkah.
Bahkan pada kondisi tersebut, Citra tampak menitikkan air mata dan bersedih entah karena tubuhnya yang tumbang atau menahan rasa sakit.
Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya, Citra Kirana mengaku kondisi kesehatannya tengah menurun.
Ada banyak yang dirasakannya mulai dari merasa menggigil, kepalanya pusing, hingga suhu tubuh yang naik.
BACA JUGA:Penampilan Nagita Slavina Usai Pulang Haji Tuai Pujian, Netizen: Jangan Dilepas Hijabnya
BACA JUGA:Beby Tsabina Resmi Menikah dengan Anggota DPR! Maharnya Bikin Netizen Melongo
"Qodarullah kmrn sempet drop banget badan sampe harus ke UGD sanking ga kuat nya. menggigil, pusing badan panasss dan semua tulang rasanya sakit," tulis Citra Kirana dalam postingannya beberapa waktu lalu.
Untungnya saat ini kondisinya sudah mulai membaik dan ibu satu anak itu juga merasa bersyukur lantaran kondisi kesehatannya menurun ketika semua proses ibadah haji sudah dijalankan.