“Tapi kalau dilihat dari keikhlasan mereka merawat hutan, mereka mengambil hasilnya hanya secukupnya, tidak untuk menjadi orang kaya raya, namun apa yang kita berikan pada mereka setelah mereka merawat, mereka tersisih dan terbuang,” tandasnya.
BACA JUGA:Kisah Suka Duka Ustadz Qamaruddin Berdakwah Membina Mualaf Suku Togutil di Maluku Utara
Seperti diberitakan, viral penampakan suku Togutil di hutan Halmahera mendekati para pekerja proyek untuk meminta makanan.
Hingga saat ini di Indonesia masih ada suku terpencil yang hidupnya primitif dan terasingkan dari dunia luar.
Video diposting akun @mancing041 menunjukkan saat tiga orang dari suku Togutil menampakkan diri di hadapan para pekerja proyek yang sedang membuka lahan.
3 orang dari suku Togutil mengenakan pakaian seadanya, kondisinya cukup memprihatinkan.
Bertiga mereka terdiri dari seorang pria dewasa dan 2 orang wanita.
Tampak 2 orang pekerja mendekati mereka dan menjadi momen yang langka saat suku Togutil menampakkan diri keluar dari hutannya.
Ketiganya tampak lemah seperti meminta belas kasihan. Ketiga orang dari suku Togutil meminta makanan dari para pekerja, mereka lapar.
Entah bahasa apa yang digunakan, namun dari ekspresi wajah dan gerak tubuh yang lemah menunjukkan kalau mereka sangat membutuhkan makanan.
Suku Togutil memang dikenal berasal dari hutan belantara di Halmahera Timur, Maluku Utara. Suku Togutil bermukim di kawasan hutan Halmahera Timur.