Malam tasyakuran Hari Jadi Provinsi Sumsel Ke-78 Tahun ini dihadiri langsung oleh Pj Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sumsel Tyas Fatoni, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumsel, para Kepala OPD di lingkungan Pemprov Sumsel, para Bupati dan Walikota atau yang mewakili dan tamu undangan penting lainnya.
Sebelumnya dalam memperingati HUT Sumsel ke-78, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mengungkapkan sejumlah makna yang diambil dari momentum peringatan Hati Ulang Tahun (HUT) Provinsi Sumsel ke-78 tahun menuju Sumsel Maju, Mandiri dan Sejahtera.
BACA JUGA:3 Makna Momentum HUT Provinsi Sumsel ke-78 Tahun, Ini Kata Pj Gubernur Sumsel
Di antaranya, ulang tahun harus dimaknai sebagai ungkapan rasa syukur, melakukan evaluasi dan melihat kembali apakah diperlukan scanning ulang terhadap kondisi saat ini.
Fatoni mengatakan evaluasi terhadap capaian target harus mampu melihat posisi saat ini. Selain itu, dia juga menyebut diperlukan kejujuran dengan konndisi realitas di tengah-tengah masyarakat.
HUT Provinsi Sumsel ke-78 Tahun 2024 mengusung tema ‘Dengan Semangat Hari Jadi Provinsi Sumatera Selatan ke-78 Tahun 2024 Menuju Sumsel Maju, Mandiri dan Sejahtera.’ (*)