SUMEKS.CO – Pemudik sudah bisa melintasi Tol Palembang-Betung, Sumatera Selatan, mulai 5 April 2024.
Jalan bebas hambatan yang menghubungkan Kota Palembang dan Betung, Banyuasin ini akan dibuka selama musim mudik dan balik lebaran 2024.
Dikutip dari sumateraekspres.bacakoran, ruas Tol Palembang – Betung akan dibuka mualai 5 – 16 April 2024.
Pemudik sudah bisa melintas ruang tol ini dan terbebas dari kemacetan yang sering terjadi di jalan lintas timur Palembang – Betung.
BACA JUGA:Siap Layani Mudik Lebaran 2024, Hutama Karya Gelar Apel Siaga Serentak di Jalan Tol Trans Sumatera
BACA JUGA:Perbaikan Jalan Tol Palembang - Indralaya dan Indralaya - Prabumulih, Ditarget Rampung H -7 Lebaran
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuasin Mulyanto, mengatakan perlu dicatat bahwa akses ini hanya berfungsi secara terbatas.
Dia menegaskan, pengguna jalan hanya dapat menggunakan akses jalan Tol Palembang-Betung, tersebut ketika terjadi kemacetan panjang di Jalan Lintas Timur, Palembang - Betung, khususnya menuju arah Betung.
Dimana akses jalan tol hanya akan beroperasi mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB, tidak dibuka selama 24 jam.
Bagi pemudik yang berencana melewati akses jalan tol ini, pintu masuk terdapat di Musi Landas dan pintu keluar di jalan kabupaten Desa Mulya Agung, Kecamatan Banyuasin III. Dari sini pemudik dapat langsung menuju jalan nasional.
BACA JUGA:Waspada di Jalan Tol Terpeka KM 147- KM 190 Ada Perbaikan, Hutama Karya Memohon Maaf
Memastikan pemudik tidak tersesat, dikatakan Mulyanto, akan ada petugas yang standby, termasuk dari kepolisian, dinas perhubungan, satuan polisi pamong praja dan Waskita.
Selain membuka akses jalan tol, Pemerintah Kabupaten Banyuasin juga telah menyiapkan jalur alternatif lainnya bagi kelancaran arus mudik dan balik lebaran 2024.
Ada beberapa jalur alternatif yang dapat dilintasi pemudik, seperti dari Tanah Mas, Lapas, Simpang Alfaone menuju akses tol.