SUMEKS.CO - Duel Panas Smartphone Terbaru, Infinix Note 40 Series versus Realme 12 5G yang rilis pada hari ini Kamis 21 Maret 2024. Kedua samrtphone ini memiliki spesifikasi yang gahar, sehingga layak untuk dipertimbangkan.
Dua raksasa teknologi ponsel asal China, yaitu realme dan Infinix, bersiap untuk menggebrak pasar smartphone di Indonesia dengan pengumuman peluncuran produk terbaru mereka yang dijadwalkan pada tanggal yang sama, yakni 21 Maret 2024.
Kedua perusahaan ini menjanjikan inovasi terbaru dalam industri ponsel pintar yang pastinya akan memikat perhatian para pengguna di Indonesia.
Sementara itu, Infinix tidak mau ketinggalan dalam menawarkan inovasi terbaru dengan peluncuran Infinix Note 40 dan Note 40 Pro, dua varian terbaru dari lini Note Series mereka.
BACA JUGA:Spesifikasi Poco C61 Bocor, Harga Rp1 jutaan Bawa Spesifikasi Mirip Redmi A3?
Kali ini, fokus utama Infinix adalah memanjakan para penggemar gaming dengan teknologi dan fitur terbaru yang disematkan pada kedua ponsel tersebut.
Menurut Country Marketing Manager Infinix Indonesia, Sergio Ticoalu, kedua ponsel ini dirancang dengan cermat untuk memberikan pengalaman gaming yang tak tertandingi di kelasnya.
Infinix Note 40 Pro.--
Kolaborasi dengan Mobile Legends dan ONIC esports juga menambahkan tingkat kegembiraan dalam peluncuran seri Note ini.
Infinix Note 40 Series menjanjikan performa yang unggul dengan fitur-fitur seperti kamera canggih, daya tahan baterai yang luar biasa, pengisian daya yang fleksibel, dan kecepatan penyegaran layar yang mengesankan.
BACA JUGA:Infinix Note 40 Series Makin Garang dengan Chipset Cheetah X1, Didukung Fast Charging 100 Watt
BACA JUGA:Menanti Debut Perdana, Smartphone Realme 12 5G di Indonesia pada 21 Maret 2024
Note 40 hadir dengan layar 120Hz AMOLED In-Display Fingerprint dan kamera utama 108MP Super-Zoom Cam untuk memenuhi kebutuhan fotografi dan gaming para pengguna.
Sedangkan Note 40 Pro menawarkan teknologi 70W All-Round Fast Charge 2.0 + 20W Wireless MagCharge yang memungkinkan pengisian daya yang cepat dan nyaman, serta layar 3D Curved 120Hz dengan lapisan Corning Gorilla Glass untuk keamanan ekstra.