Fun Fact Sejarah Pembangunan Ibu Kota Dakwah di Afrika Utara Pada 2 Ramadhan 51 Hijriyah

Kamis 14-03-2024,10:51 WIB
Reporter : Ernanda Evana Nofita
Editor : Edy Handoko

BACA JUGA:The Heroes of Baitul Maqdis! 3 Sosok Pemimpin Muslim Pembebas Tanah Al-Aqsha Menurut Sejarah Islam

Kairouan dibawah pengawasan panglima Uqbah bin Nafi’ pun menjadi basis utama penyebaran islam di wilayah Afrika Utara.

Dituliskan dalam jurnal Al-Bayan mengenai kota islam tersebut, “Ini adalah kota islam pertama yang dibangun di barat, dan memiliki peran startegis dalam penyebaran islam. Dari sini pasukan muslim diberangkatkan ke Aljazair, Maroko, Spanyol dan Afrika. Para ahli ilmu menyebutnya “yang keempat dari tiga” sebagai tempat menjadi ilmu setelah Makkah, Madinah dan Al-Quds.”

Islam pertama kali dibawa ke Maroko (Afrika Utara) pada tahun 680 M oleh invasi Arab dibawah Uqba ibn Nafi, seorang jenderal yang melayani Damaskus di bawah Bani Umayyah.

Penaklukan wilayah Afrika Utara dibawah pimpinan Uqbah bin Nafi’ ini memakan waktu 53 tahun.

BACA JUGA:Jelang Ramadhan Pengen Suasana Baru? Ini Rekomendasi Desain Interior Bernuansa Islami

BACA JUGA:Fakta Kondisi Umat Islam Jaman Sekarang yang Plot Twist Abis, Kacaunya Bikin Istighfar Terus

Maroko menjadi wilayah penyangga untuk penaklukan Spanyol dan memainkan peran besar dalam sejarah Islam.

Terutama dalam menyebarkan Islam di wilayah Afrika Utara dan sebagai pintu gerbang masuknya Islam ke Spanyol (Andalusia), Eropa.

Penyebaran Islam di Maroko (yang termasuk wilayah Afrika Utara) dilanjutkan oleh Panglima Musa bin Nushair pada tahun 698 M.

Penyebaran agama islam ini bersamaan dengan penaklukan benteng-benteng di dekat Samudera Atlantik.

BACA JUGA:Keutamaan Surah Ad-Dhuha, Ajarkan Umat Islam Bersyukur dan Memiliki Empati Terhadap Sesama

BACA JUGA:Dianjurkan Dalam Islam! Ternyata Ini Manfaat Mandi Sebelum Subuh yang Jarang Diketahui Umat Muslim

Seorang jenderal bernama Thariq bin Ziyad berjihad menaklukan Spanyol melalui Maroko pada tahun 710 M dan ekspedisinya itu sukses.

Maroko menjadi salah satu wilayah penyangga untuk penaklukan Spanyol sehingga kota ini memiliki peran besar dalam penyebaran dakwah.

Ekspansi Islam ke Maroko dimulai ketika negeri itu dimulai oleh Musa bin Nusair pada al Walid I bin Abdul Malik (705-715M), khalifah keenam Dinasti Umayyah.

Kategori :