BACA JUGA:Samsung Galaxy S24 Series Rilis! Sematkan Teknologi AI yang Canggih, Ini Spesifikasinya
Bedanya, generasi kaca yang digunakan Samsung Galaxy S24 lebih baru yaitu Gorilla Glass Victus 3.
Sementara pada Samsung Galaxy S23 menawarkan generasi di bawahnya yaitu Gorilla Glass Victus 2.
2. Layar Lebih Cerah dan Perlindungan Generasi Baru
Pengalaman smartphone flagship yang paling dasar ialah berasal dari layarnya. Harus diakui, Samsung Galaxy S23 dan Galaxy S24 memiliki layar dengan kualitas kelas atas.
BACA JUGA:Samsung Galaxy M54 5G Pilihan Smartphone Masa Kini, Baterai Super Besar dan Fast Charging
Panelnya bahkan menggunakan Dynamic AMOLED 2x yang sangat tajam bahkan untuk penggunaan di luar ruangan.
Kemampuannya ini memungkinkan pengguna untuk dapat melihat visual dengan jelas atau gambar meski di bawah cahaya matahari.
Peningkatannya ini dapat dibilang cukup drastis dibandingkan generasi sebelumnya yaitu Galaxy S23.
Untuk ukuran, perbedaannya mungkin tak akan terlalu terasa karena hanya berbeda 0,1 inci saja. Samsung Galaxy S23 dengan 6,1 inci, sedangkan Galaxy S24 dengan 6,2 inci.
BACA JUGA:Intip Ketangguhan dari Tablet Samsung Galaxy Tab S9 FE, Gak Nyesal Dibeli!
3. Snapdragon 8 Gen 2 vs Exynos 2400
Berbeda dengan Samsung Galaxy S24 menggunakan chipset buatan Samsung sendiri yaitu Exynos 2400.
Ketika dibandingkan dengan model lain di serinya, jelas performanya ketinggalan jauh karena menggunakan Snapdragon 8 Gen 3.
Namun, ketika dibandingkan dengan pendahulunya yaitu Samsung Galaxy S23. Exynos 2400 memiliki performa yang berada sedikit di atas Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy.
BACA JUGA:Review Jujur Samsung Galaxy A54 5G, Selisih Harga Rp100 Ribu dari Pendahulunya