Diduga, Avanza hitam ini mengalami rem blong, sedangkan kondisi jalan sedang licin akibat diguyur hujan malam ini.
BACA JUGA:Libur Panjang Isra' Mikraj dan Imlek, 28.002 Kendaraan Melintasi Tol Indralaya-Prabumulih
"Avanza hitam banting stir karena rem blong di KM 64 Tol Indra-Prabu disaat kondisi cuaca hujan deras," kepsyen foto tersebut.
Akibat banting setir tersebut, mobil Avanza hitam itu akhirnya terguling. Beruntung, dalam peristiwa ini tidak terdapat korban jiwa.
"Alhamdulillah, tidak terdapat korban jiwa dan penumpang semua selamat," ungkap akun tersebut.
Sebelumnya, kecelakaan lalu lintas terjadi di ruas Tol Indralaya-Prabumulih, pada 11 Januari 2024 sekitar pukul 19.00 WIB.
Dimana, kecelakaan yang terjadi di KM 29 Tol Indralaya-Prabumulih ini, menyebabkan tiga unit mobil ringsek dan satu orang meninggal dunia.
Menurut Kasat Lantas Polres Ogan Ilir, AKP Nofrizal Dwiyanto, kecelakaan ini terjadi di lajur Prabumulih menuju Indralaya.
BACA JUGA:Hari Ini, Masa Terakhir Sosialisasi Tarif Tol Indralaya-Prabumulih, Akankah Besok Mulai Berlaku?
Kecelakaan berawal saat sebuah mobil truk muatan dengan plat nomor BG 8290 NI datang dari arah Prabumulih menuju Indralaya.
Pada saat melintas di TKP, truk ditabrak dari belakang oleh mobil Honda HRV dengan plat nomor BG 1502 OB.
Tabrakan beruntun tak terelakkan saat Daihatsu Gran Max dengan plat nomor B 1121 BFD yang melaju di lajur sama, menghantam HRV.(*)