Update Terbaru Harga dan Jenis Motor Listrik Subsidi Pemerintah Pada Februari 2024, Ada yang Rp5 Jutaan

Minggu 11-02-2024,14:44 WIB
Reporter : Edy Handoko
Editor : Edy Handoko

SUMEKS.CO - Update terbaru harga dan jenis motor listrik subsidi pemerintah pada Februari 2024, yang dijual mulai dari Rp5 jutaan hingga puluhan juta rupiah per unit.

Motor listrik subsidi pemerintah kian banyak diminati masyarakat. Tak heran, jika berbagai produsen berlomba merilis model dan jenis motor listrik subsidi.

Ya, selain tampilannya yang canggih dan menarik, motor listrik subsidi pemerintah tentunya memiliki harga yang sangat murah dan terjangkau.

Bahkan, baru-baru ini pemerintah menambah enam jenis motor listrik subsidi untuk didistribusikan kepada masyarakat.

BACA JUGA:Beli Motor Listrik Subsidi Tahun 2024 Kini Bisa Langsung ke Dealer Resmi, Cukup Tunjukkan Dokumen Ini Saja!

Tak tanggung-tanggung, enam jenis motor listrik subsidi tersebut dikabarkan harganya senilai dengan sepeda biasa.

Pada Februari 2024, terdapat update harga terbaru motor listrik subsidi pemerintah. Bahkan, harga terbaru mulai dari Rp5 jutaan hingga puluhan juta.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar jenis dan harga motor listrik subsidi pemerintah terbaru 2024.

1. Ranger (PT Greentech Global Engineering): Rp 7,5 juta

BACA JUGA:18 Daftar Merk Motor Listrik Subsidi Pemerintah Tahun 2024 yang Bisa Dicicil, Cek Disini!

2. Scood VRLA (PT Greentech Global Engineering) Rp 7,5 juta

3. Hurricane (PT Greentech Global Engineering): Rp 8,5 juta

4. Aero VRLA (PT Greentech Global Engineering): Rp 6,9 juta

5. VP VRLA (PT Greentech Global Engineering): Rp 7,5 juta

BACA JUGA:Tak Hanya Dapat Subsidi Pemerintah, Pembelian Motor Listrik Juga Dapat Potongan Rp2 Juta, Dijamin Nggak Rugi

Kategori :