BACA JUGA:Sering Ngorok saat Tidur? Yuk Ikuti 5 Tips Ini untuk Mengatasinya
Studi yang dipublikasikan dalam National Institutes of Health menunjukan, obesitas cenderung dialami oleh wanita yang kerap tidur dengan televisi atau lampu menyala.
Sebanyak 17 persen partisipan studi juga menunjukkan, berat badan bisa meningkat hampir lima kilo dalam satu tahun.
Namun, lampu di luar ruangan tidak menimbulkan efek yang signifikan seperti lampu yang ada di dalam kamar.
Salah satu penyebab obesitas yang disebabkan oleh kurang tidur adalah asupan makanan.
BACA JUGA:Sering Terbangun Tengah Malam dan sulit Tidur Kembali, Mungkin Ini Penyebabnya, Simak Disini!
Semakin sedikit tidur yang didapatkan, maka semakin banyak makanan yang dikonsumsi.
Hal ini dapat memengaruhi waktu makan, di mana seseorang cenderung makan larut malam yang otomatis dapat menambah berat badan.
Tidak mendapatkan tidur yang berkualitas juga bisa membuat seseorang kurang waspada.
Hal ini tentu berbahaya jika seseorang perlu mengendarai mobil atau menggunakan jenis mesin lainnya.
BACA JUGA:8 Tanaman Hias Indoor Pembersih Udara, Bikin Rumah Nyaman dan Tidur Jadi Nyenyak
Pada lansia, mereka rentan terjatuh apabila kurang mendapatkan tidur yang berkualitas.
Tidur dengan lampu menyala dalam jangka panjang bisa menempatkan seseorang pada risiko penyakit kronis.
Ini termasuk tekanan darah tinggi (hipertensi), penyakit jantung, dan diabetes melitus.
Meskipun berdampak pada kesehatan, sebagian besar orang lebih nyaman dan hanya bisa tidur dengan lampu menyala.
Jika kamu salah satu orang yang sulit tidur dengan lampu padam, kamu bisa mulai dengan menggunakan lampu malam kecil yang memancarkan warna merah. Ketika kamu sudah terbiasa, cobalah untuk tidur dengan lampu padam. (*)