SUMEKS.CO - Kilauan berlian berpotongan baguette yang bertatahkan emas putih semakin menambah kemewahan Vacheron Constantin kemewahan Overseas Tourbillon.
Seri Overseas Tourbillon ini masih dapat memberikan konsistensi pada profil ramping berkat penggabungan turbillon ultra-tipis Vacheron Constantin kaliber 2160.
Jam tangan Vacheron Constantin Overseas Tourbillon terbaru ini menandai koleksi pertama pada modelnya dengan penerapan emas putih 18 karat sepenuhnya.
Kaca pada jam tangan Vacheron Constantin Overseas Tourbillon ini pada bagian depan dan belakang casing talah menerapkan kristal safir.
Penerapan kristal safir di kedua sisi jam tangan ini telah memberikan visual yang indah pada dial dan mesin.
Jam tangan ini telah merepresentasikan perhiasan tingkat tinggi yang memadukan emas putih 18 karat dengan dial jam berwarna biru yang khas.
Pernis biru pada dial Jam tangan Vacheron Constantin Overseas Tourbillon ini berlapis satin sun burst dengan flensa berlapis beludru.
Sementara itu indeks-nya juga terbuat dari emas putih 18 karat yang semakin mewah dengan 9 berlian potongan baguette pada indeks.
Lalu pada jarum jam dan jarum menit j tangan emas putih 18 karat ini juga dilapisi dengan Super-LumiNova untuk menghasilkan tingkat keterbacaan yang tinggi di ruang minim cahaya.
Jam tangan Vacheron Constantin ingin melangkah lebih jauh perihal pengaturan mewah dari 85 berlian potongan baguette pada bezel, dial jam, dan gesper.
Sebetulnya model Overseas Tourbillon ini adalah yang pertama kali diwujudkan dengan material emas putih 18 karat secara keseluruhan.
Material casing terdengar sangat luar biasa dan memang masih akan terlihat manis dipergelangan sebab tetap tersedia pada ukuran diameter 42,5mm dan ketebalan 10,39mm.
BACA JUGA:Jam Tangan Bergaya Kompresor dari Longines Legend Diver 39mm Hadir Dengan Ukuran Paling Mantap