5. Meningkatkan kekebalan tubuh
Buah miracle kaya akan vitamin C yang membantu menjaga kekebalan tubuh. Mencukupi kebutuhan vitamin C membantu merangsang sel darah putih.
Nah, sel darah putih inilah yang akan melawan penyakit akibat infeksi bakteri dan virus.
Selain itu, buah ini juga mengandung vitamin C yang bersifat antioksidan sehingga melindungi tubuh dari radikal bebas.
Diketahui, radikal bebas ditemukan pada sinar ultraviolet, polusi, hingga asap rokok dan bisa meningkatkan risiko penyakit kronis.
BACA JUGA:Resep Asam Padeh Ikan Tongkol, Masakan Khas Padang dengan Cita Rasa Pedas Gurih
6. Menurunkan risiko kanker
Manfaat miracle fruit membantu menurunkan risiko kanker dengan kandungan flavonoid dan terpenoid.
Flavonoid membantu mencegah sel kanker menyebar dan semakin banyak.
Selain itu, flavonoid dan terpenoid bersifat antioksidan. Jadi, bisa menangkal radikal bebas pemicu kanker.
Meski begitu, buah ini bukanlah obat herbal untuk kanker dan penelitiannya untuk kanker pun masih terbatas. (*)