Sebagaimana hadits Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Sungguh banyak munafik dalam umat ini ada pada qurra' (pembaca-Quran)nya." HR Ahmad dan Thabrani.
Allah SWT pun menegaskan dalam QS. Al-Waqiah : 79 yang artinya : “Tidak ada yang menyentuhnya, kecuali para hamba (Allah) yang disucikan.”
4. Tidak Sungguh-Sungguh
BACA JUGA:TEGAS! Baca Al Quran di Kuburan Dibilang Syirik, Ustaz Abdul Somad 'Tampar' Kelompok Ini
Menghafal Al-Qur’an membutuhkan tekad yang kuat dan konsistensi sebab hafalan Al-Quran bisa hilang kapan saja.
Tidak sungguh-sungguh dalam menghafal juga dapat menyurutkan semangat dan membuat seseorang malas melanjutkan hafalan.
Sungguh-sungguh ini penting karena menjadi faktor keberhasilan dalam menghafal Al-Quran.
Orang yang bersungguh-sungguh dalam menghafal akan selalu memotivasi dirinya untuk terus menghafal Al-Quran meski dalam keadaan malas maupun lelah.
BACA JUGA:2 Kunci dari Al Quran Agar Wafat Husnul Khatimah, Segera Amalkan Jika Mau Masuk Surga
Tips agar sungguh-sungguh dalam menghafal Al-Quran adalah dengan mengatur waktu khusus untuk menghafal Quran, disiplin, memuhasabah diri dan mencari guru atau teman.
5. Tidak Mencari Guru
Dalam menghafal juga membutuhkan guru untuk menyimak bacaan, tajwid, tahsin dan untuk setoran hafalan.
Guru juga menjadi orang yang senantiasa memotivasi dan memberi semangat agar tetap meneguhkan dirinya dalam menghafal Al-Quran.
Orang yang hendak menghafal Al-Quran juga perlu untuk mencari teman yang mampu membersamai dalam iktikadnya menghafal.
6. Malas Murojaaah