Jangan Remehin Lagi Ya, Ini Loh 6 Penyebab Sepele Dosa Kecil yang Berubah Jadi Dosa Besar

Senin 15-01-2024,13:28 WIB
Reporter : Ernanda Evana
Editor : Rappi Darmawan

SUMEKS.CO - Dosa kecil yang sengaja atau tidak sengaja dilakukan oleh manusia dapat berubah menjadi dosa besar karena beberapa hal. 

Penyebab dosa kecil dapat berubah menjadi dosa besar kebanyakan justru disebabkan karena hal sepele yang tidak disadari. 

Dosa kecil sendiri merupakan dosa yang tidak sampai pada ukuran dosa besar yang disebut juga dengan istilah shaga’ir.

Dosa-dosa yang tergolong dosa kecil diantaranya ialah bercanda berlebihan, mubadzir atas sesutu, bergaul bebas antar perempuan dengan laki-laki, hingga membuka aurat. 

BACA JUGA:Na’udzubillah, Ada 7 Sifat Manusia yang Dibenci Oleh Allah SWT Salah Satunya yang Cuma Mikirin Makanan

Dosa kecil merupakan dosa yang menyebabkan pelakunya tidak disanksi hukuman dunia atau hukuman akhirat. 

Setiap manusia termasuk orang shalih pasti akan jatuh ke dalam dosa baik kecil maupun besar. 

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda : “Setiap bani Adam pasti pernah melakukan dosa” HR. Tirmidzi. 

Para ulama menyebutkan penyebab sepele dosa-dosa kecil berubah menjadi dosa besar sebagai berikut : 

BACA JUGA:Jangan Lebih Galak Kalo Ditagih! Hutang Bisa Bikin Gagal Masuk Surga, Cek 11 Adab Dalam Berhutang

1. Dilakukan Terus Menerus

Ibnu Qudamah mengatakan bahwa dosa besar yang pernah dilakukan oleh seseorang kemudian tidak dikerjakan lagi, lebih bisa diharapkan ampunannya daripada dosa kecil yang terus-menerus dilakukan.

Penyebab dosa kecil berubah menjadi dosa besar salah satunya ialah karena seringkali dilakukan. 

Dari Ibnu Abbas, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :

BACA JUGA:Yuk Bestie-an Sama Quran! Ini Dia 7 Keutamaan dan Manfaat Kalau Dekat dengan Al-Quran

Kategori :