SUMEKS.CO - Sudah banyak smartphone masa kini telah memunculkan keunggulan khususnya dalam sektor kamera,
Bahkan bisa diprediksi bahwa di masa yang akan datang. Teknologi kamera pada smarphone akan melampaui perangkat kamera konvensioanl seperti DSLR dan mirrorless.
Oleh karena itu, banyak vendor berlomba-lomba untuk menghadirkan smartphone dengan kamera terbaik dan berkualitas tinggi.
Bukan hanya kamera belakang atau utama, namun kamera depan atau selfi juga menjadi fokus perhatian para produsen smartphone.
Dalam hal ini, dikarenakan banyak konsumen yang juga mencari smartphone dengan kualitas kamera depan yang baik, terutama untuk menghasilkan foto selfie yang berkualitas.
BACA JUGA:3 Smartphone Samsung Punya Kamera Jernih Setera Mirrorless, Cocok Untuk yang Suka Fotografi
Jika kalian tengah mencari smartphone dengan kamera selfie terbaik, disini SUMEKS.CO akan membahas daftar smartphone kamera depan terbaik berdasarkan hasil uji coba dari DxOMark.
Berikut adalah daftar smartphpone dengan kamera depan atau selfie terbaik, simak ulasannya!
1. iPhone 14 Pro Max
Produk keluaran Apple tekenal dengan kualitas kamera yang baik, termasuk kamera depan atau selfienya.
BACA JUGA:Sony Xperia 5 V, Smartphone Flagship dengan Spek Canggih dan Kamera Mumpuni
Kali ini menurut DxOMark seri iPhone 14 Pro Max memberikan kualitas terbaik dalam sektor kamera, terdapat berbagai peningkatan yang signifikan.
Pada kamera depannya tawarkan beresolusi 12 MP dengan sensor 1/1.6”, focal length 23 mm, dan aperture f/1.9.
iPhone 14 Pro Max--dok:Sumeks.co
Serta telah dilengkapi dengan fitur PDAD dan OIS, kamera selfie ini juga memiliki TrueDepth baru dengan fokus otomatis dan bukaan yang lebih besar.