SUMEKS.CO – Nge-camp atau camping merupakan kegiatan mendirikan tenda di luar rumah yang bisa dilakukan bersama keluarga pada saat liburan natal dan tahun baru (Nataru).
Selain bisa seru-seruan bareng keluarga dan anak-anak, nge-camp juga bisa meningkatkan kedekatan dengan orang tersayang loh.
Menghirup udara segar, melihat pepohonan tinggi yang hijau, serta dinginya kabut membuat sensasi ketika nge-camp bersama keluarga dan anak-anak semakin menyenangkan.
Anak-anak juga bisa mengenal alam dan lingkungan sekitar lebih dekat. Itulah kenapa nge-camp menjadi salah satu kegiatan yang seru dilakukan bareng keluarga dan anak-anak.
BACA JUGA: Rekomendasi Tempat Camping Keren di Kota Palembang, Ini Lokasinya!
Nge-camp biasanya identik dengan bawaan yang banyak dan super lengkap. Banyaknya bawaan yang perlu dipersiapkan apalagi ketika berangkat dengan anak-anak seringkali bikin panik dan males.
Jangan khawatir, berikut tips nge-camp bareng anak-anak yang perlu dipersiapkan supaya kegiatan tetep seru:
1. Sesuaikan usia anak yang diajak
Mengajak anak-anak berkegiatan diluar memang akan memberikan pengalaman yang menarik bagi mereka.
BACA JUGA:Mau Camping Murah Meriah Pemandangan Indah ? Tepian Sungai Kelekar Tempatnya
Bagi keluarga muda yang tidak ingin melewatkan momen bersama anak untuk nge-camp, bisa menyesuaikan lokasi yang ditujuh dengan usia anak.
Jika anak masih belum bisa berjalan sendiri, ajaklah ke lokasi nge-camp dengan fasilitas yang lengkap dan dekat dengan area parkir kendaraan.
2. Pilihlah lokasi yang sesuai
Pilih lokasi yang mudah dijangkau, terurama bagi anak-anak. Carilah informasi yang lengkap tentang lokasi yang akan didatangi.
BACA JUGA:Baru di Palembang, Angkringan Rasa Camping Lengkap dengan Api Unggun