Kerap Macet di Depan SPBU Simpang Tais, Dishub PALI Akui Pengelola Sudah Sering Ditegur

Selasa 21-11-2023,19:47 WIB
Editor : Edward Desmamora

PALI, SUMEKS.CO - Pemandangan antrean panjang di depan SPBU Simpang Tais, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal, Kabupaten PALI kerap terjadi setiap pagi hari yang menyebabkan kemacetan lalu lintas di sekitar lokasi.

Tentu akibat sering macet di depan SPBU Simpang Tais, warga pun mengeluh karena aktivitasnya  terganggu terlebih kemacetan terjadi saat jam sibuk.

Warga meminta pengelola SPBU membantu mengatur kendaraan yang hendak mengisi BBM serta mengatur lalulintas agar tidak mengganggu aktivitas pengguna jalan lainnya.

"Setiap pagi, macet karena panjangnya antrean kendaraan yang akan mengisi BBM. Seharusnya pihak SPBU mengatur lalu lintas di sini," ujar Dedi, salah satu pengguna jalan, Selasa 21 November 2023.

BACA JUGA:Bikin Macet Jalan Lingkar Muara Enim, Sopir Dump Truck yang Angkut Batu Bara Ilegal Jadi Tersangka

Dedi juga berharap dari Dinas Perhubungan Kabupaten PALI serta Polres PALI agar bisa mengurai permasalahan tersebut.

"Kami khawatir terjadi kecelakaan akibat kerap macet seperti ini. Karena sebagian badan jalan sudah digunakan antrean, sebagian lagi untuk akses kendaraan lainnya dari dua arah," imbuhnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten PALI Kartika Anwar menyatakan pihaknya telah menurunkan anggotanya mengatur lalu lintas.

"Tadi pagi kami telah mengirim beberapa anggota Dishub mengatur lalu lintas di area SPBU Simpang Tais. Dan alhamdulillah beberapa jam kemudian arus lalu lintas disana lancar kembali," ucap Kartika Anwar.

BACA JUGA:HEBOH! Antrean Panjang Masyarakat Gugat Cerai di PA Cibinong Pasca Lebaran, Netizen: Baju Baru, Pasangan Baru

Diakuinya bahwa dinas Perhubungan Kabupaten PALI telah berulang kali meminta pihak SPBU menurunkan petugas atau security mengatur kendaraan yang akan mengisi BBM agar tidak menumpuk.

"Kemacetan terjadi akibat tidak ada petugas SPBU yang mengatur kendaraan yang akan mengisi BBM. Kami telah berulang kali mengirim surat, tapi belum ditanggapi," pungkasnya.(ebi)

 

Kategori :