4. Motor Idaman dan Modifikasi
Saat awal kemunculan Yamaha RX King ini langsung menjadi dambaan remaja seluruh Indonesia.
Meski sekarang statusnya motor tua, Yamaha RX King tetap menjadi pusat perhatian di jalan.
BACA JUGA:Yamaha NMAX 160 2024 Segera Mengaspal dengan Teknologi Terbaru, Ini Bocoran Spesifikasinya
Namun tidak sedikit juga banyak pengguna yang memilih untuk memodifikasi motor ini, bahkan sampai kadar ekstrem.
Hal ini karena kesederhanaan yang membuatnya jadi daya tarik bagi tangan-tangan kreatif modifikasi.
5. Harga Jual Tinggi
Yamaha RX King dibanderol dengan harga yang kompetitif, namun jika dijual dengan keadaan terawat harga akan tinggi.
BACA JUGA:Senggol Honda PCX dan Yamaha Nmax - TMAX DX, BWM Luncurkan Skutik C400GT 350 CC
Bagi biker yang sudah punya motor ini, menjaga ketulenan wajib dan jadi prioritas.
Fenomena ini hanya dialami oleh Yamaha RX King, dan belum ada produk lain di Indonesia yang mampu menyainginya.
Padahal motor ini sudah berada di tanah air lebih dari 20 tahun lalu, tapi harga jualnya masih sangat tinggi.
Meski di tengah gempuran motor-motor baru yang lebih keren dan modern, Yamaha RX King mampu bertahan. Bahkan, sekarang makin banyak pecinta roda dua mulai mencari motor tua ini.
BACA JUGA: Yamaha BWS 125 Hadirkan Desain Adventure, Performa Luar Biasa!
Tidak hanya dijadikan tunggangan, ada juga yang membelinya untuk menjadi barang koleksi.
Sampai hari ini, belum ada motor lain yang bisa menyaingi eksistensi dan reputasi dari Yamaha RX King di Indonesia.(*)