Di Liga 2, ada Persiraja Aceh yang memecat Budiarjo Thalib, bahkan sebelum Liga 2 bergulir.
Sebelumnya, Yoyo kena hadang fans usai lawan Semen Padang.
Terlihat fans mengeluarkan unek-uneknya.
Yang intinya, kecewa dengan hasil imbang lawan Kabau Sirah-julukan Semen Padang.
BACA JUGA:Fans Sriwijaya FC Diingatkan Bawa Masker Kabut Asap Pekat Selimuti Palembang, Live di Sini
“Ini laga penting, Sriwijaya FC tidak pantas kehilangan poin,” teriak fans.
“Kalau permainan Sriwijaya FC seperti ini, Sriwijaya FC bisa habis,” teriak fans lainnya.
Fans berharap, saat lawan PSPS Riau, Minggu, 8 Oktober 2023 nanti, Laskar Wong Kito bisa menang.
“Tolong serius, Sriwijaya FC ini tim besar. Pernah double winner, pernah hattrick Copa, pernah juara ISL,”teriak fans.
BACA JUGA:Fans Sriwijaya FC Diingatkan Bawa Masker Kabut Asap Pekat Selimuti Palembang, Live di Sini
“Kalau tidak becus urusi Sriwijaya FC, sebaiknya out saja,” teriak fans.
Coach Yoyo terlihat menanggapi unek-unek fans. Dia menyebut, sudah berusaha berikan yang terbaik untuk tim.
“Saya tahu konsekuensinya,”ucap Yoyo.
Manajemen sendiri berupaya menanggapi keluhan fans.
BACA JUGA:Gagal Petik Poin Penuh di Kandang Sendiri Pelatih Sriwijaya FC Kecewa, dan Evaluasi Pemain