Perayaan PT FEC Shopping Indonesia Heboh di Palembang, Tapi Ujungnya Bikin Mitra Gelisah Tak Bisa Withdraw

Minggu 10-09-2023,04:44 WIB
Editor : Julheri

Investasi ini terbilang singkat. 

Baru enam bulan masuk Indonesia. 

Namun, di Indonesia kabarnya telah memakan ribuan korban.

Menyebar hampir di seluruh Indonesia, termasuk di Sumsel. Dengan kerugian ditaksir mencapai Rp35 miliar.

BACA JUGA:Nasabah Bank Sumsel Babel Kini Bisa Top Up GO-PAY Pakai BSB Mobile

Bahkan, perayaan enam bulan hadirnya PT FEC Shopping Indonesia, digelar besar-besaran di sebuah hotel bintang 5 Kota Palembang, baru Minggu, 27 Agustus 2023 lalu.

Hadir mentor-mentor besar FEC kategori ACE, dari Jakarta, Lombok, Medan, Aceh, dan lainnya termasuk asal Palembang.

Para mitra atau korban di Sumatera Selatan, tidak sedikit. Sudah ribuan orang.

Namun belum banyak yang mau ‘muncul’. Hanya memendam kegelisahan, sembari masih berharap uang yang sudah disetor kembali.

BACA JUGA:Demi Kekasih, Kasir Minimarket Modern Top Up Dana Puluhan Juta Uang Perusahaan untuk Judi Online

Tapi tidak bagi salah satu korban ini, Aritama, warga Km 5, Palembang. 

Dia sudah tidak peduli lagi dengan saldo dana keuangan akun FEC miliknya.

“Saya sudah bilang sama Om Jo, saya cuma minta sekian sesuai kebutuhan. Sisanya ambilah, macet juga,” cetusnya, Sabtu, 9 Septmber 2023.

Om Jo yang disebutnya, salah satu mentor FEC di Palembang. 

BACA JUGA:TOP UP Rp 100 Ribu di Rekening Bank Jago, Langsung Cair Saldo DANA Hingga Puluhan Ribu! Ini Cara Termudah

Orang yang mengurusnya saat administrasi pendaftaran, 26 Juli 2023 lalu.

Kategori :