1.960 Rumah Lagi Tak Layah Huni, Ratu Dewa Serahkan Kunci Rumah Muhammad Ali Sadikin

Kamis 10-08-2023,13:26 WIB
Reporter : Naba Anwar
Editor : Rappi Darmawan

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Pemerintah Kota Palembang dan Badan Badan Amin Zakat Nasional (Baznas) Kota Palembang, mendata 1.960 rumah tak layal huni untuk direhab. 

Perbaikan rumah warga tak layak huni tersebut akan dilakukan melalui berbagai program, baik itu dari Baznas, Dinas Perkimtan, dana APBN maupun APBD, serta bantuan dari Pemprov Sumsel. 

“Dalam hal ini Baznas Palembang mencari target agar tepat sasaran melalui pihak kecamatan, agar data warga yang diterima benar-benar valid,” kata Sekretaris Daerah Kota Palembang, Ratu Dewa, menyerahkan kunci rumah Muhammad Ali Sadikin, yang sudah direhab, Kamis, 10 Agustus 2023. 

Program rehab rumah ini dilaksankan Pemerintah Kota Palembang melalui Badan Amin Zakat Nasional (Baznas) Kota Palembang. 

BACA JUGA:Ratu Dewa: Kerja Mulia Program Bedah Rumah Berlanjut Berkat Support ASN Palembang


Sekda Kota Palembang Ratu Dewa menyerahkan kunci rumah Muhammad Ali Sadikin, yang selesai direhab.-Naba Anwar-

Muhammad Ali Sadikin, merupakan warga Jalan Jambu I Rt 22, RW 006, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami, Kota Palembang. 

Ratu Dewa mengatakan, program rehab rumah untuk warga Palembang diharapkan dapat bermanfaat termasuk bagi Muhammad Ali Sadikin. 

"Semoga rehab rumah ini dapat membuat senang, nyaman bagi keluarga Pak Sadikin beserta keluarga lainnya," katanya. 

BACA JUGA:Catat, ini Jumlah Bedah Rumah Pemkot Palembang-Baznas Sejak 2019-2022

Ratu Dewa menuturkan, program rehab rumah masih akan berlangsung pada setiap bulannya. Diharapkan dapat membantu warga Palembang lainnya seperti yang dirasakan Sadikin. 

"Tentu masih akan ada rehab rumah lainnya untuk warga lainnya yang punya rumah tak layak huni," tutur Ratu Dewa. 

Sementara Ketua Baznas Kota Palembang, Kgs M Ridwan Nawawi mengatakan, pada pertengahan tahun 2023 tercatat sudah 7 kali melangsungkan rehab rumah. 

"Kita Alhamdulillah melakukan rehab 7 kali. Bedah 5 kali melalui program Baznas Palembang," katanya. 

BACA JUGA:Ratu Dewa Terima Jika Namanya Diusulkan Jadi Pj Wali Kota Palembang

Kategori :