Sukses Atau Gagal Hidup Seseorang Terlihat Sejak Usia 42 Tahun, KH Maimun Zubair: Awas Jangan Terlena

Rabu 02-08-2023,13:44 WIB
Reporter : Edy Handoko
Editor : Zeri

BACA JUGA:Apakah Bisa Dapat Rezeki Tanpa Usaha? Ustad Adi Hidayat Bongkar dan Berikan Wejangan Khusus Tentang Rezeki

Sementara itu, dikutip dari akun tiktok @mpodepok1, terdapat unggahan video KH Maimun Zubair pernah memberikan pemahaman tentang fase kehidupan seseorang berdasarkan umur.

Disebutkan dalam postingan video, KH Maimun Zubair menjelaskan tentang fase umur mulai dari 7, 28, 35, 42, 49, 56, 63, 70, hingga 77 tahun.

"KH Maimun Zubair atau akrab disapa Mbah Moen menjelaskan rahasia umur manusia," ungkap narator.

KH Maimun Zubair mengatakan, manusia mengalami fase umur dalam menjalani kehidupan mulai dari pertama kali dilahirkan ke dunia hingga tutup usia.

BACA JUGA:5 Ciri dan Karakter Utama Wali Allah, Mudah Menangis Hingga Tak Mudah Pusing Soal Rezeki

Dijelaskan KH Maimun Zubair, tahapan dasar orang hidup di dunia ketika berumur 7 tahun. Pada masa itu, manusia mulai belajar menuntut ilmu.

Dalam mencari ilmu, perjalanannya akan terasa sangat panjang. Bahkan, seseorang bisa sampai menyelesaikan tugas mencari ilmu hingga usia 28 tahun.

Setelah berusia 28 tahun, tahapan selanjutnya mencari pekerjaan dan mencari pasangan hidup untuk menjalin rumah tangga.

Kemudian, menginjak umur 35 tahun seseorang mulai meniti dan mengangkat karir ataupun mempunyai peningkatan dalam usaha. *

Kategori :