Mulai Sekarang Jangan Dibuang Lagi, 5 Bagian Buah Ini Ternyata Punya Manfaat Baik Lho!

Rabu 21-06-2023,13:26 WIB
Reporter : Suci
Editor : Rappi

BACA JUGA:Miliki Rasa Unik, Kenyal dan Mirip Kelengkeng, Ini Manfaat Buah Matoa untuk Kesehatan


Buah semangka.--dok : sumeks.co

2. Daging putih semangka

Buah semangka memiliki kandungan air yang tinggi dengan berbagai vitamin seperti vitamin A, C, B6 dan juga folat yang tentunya baik untuk memenuhi nutrisi tubuh.

Dalam mengkonsumsi buah semangka ini pasti yang pertama kali dimakan dan dihabiskan adalah dagingnya yang berwarna merah.

BACA JUGA:Cocok untuk Penderita Diabetes, Buah Persik Juga Punya 7 Manfaat untuk Kesehatan

Bagian lain dari buah semangka yaitu daging yang berwarna putih seringkali diabaikan bahkan dibuang bersama kulitnya.

Ternyata daging putih pada semangka mengandung asam amino citrulline yang diubah menjadi zat arginine  yang bisa meningkatkan sirkulasi, jantung, kekebalan tubuh, libido, meningkatkan aliran darah dan juga mengurangi kelelahan otot.

Jadi mulai sekarang kalo makan semangka sampai dengan daging putihnya ya.


Buah kiwi.--dok : sumeks.co

BACA JUGA:5 Manfaat Buah Salam untuk Kesehatan, Meski Tidak Begitu Terkenal Seperti Daunya

3. Kulit kiwi

Buah kiwi merupakan buah yang kaya antioksidan dan juga mengandung sumber serat yang baik sehingga dapat membantu mencegah berbagai permasalahan pada tubuh.

Nah kulit kiwi ternyata juga memiliki kandungan vitamin C bahkan serat yang lebih tinggi daripada dagingnya.

Namun mungkin untuk mengkonsumsinya secara langsung akan aneh bahkan membuat mulut tidak nyaman sehingga lebih baik jika diolah terlebih dahulu.

BACA JUGA:Mirip Mangga, Ini 6 Manfaat Buah Gandaria Untuk Kesehatan Tubuh

Kategori :