BAC 2023 Dimulai, ini Jadwal 3 Wakil Indonesia Berjibaku di Babak Pertama
SUMEKS.CO, DUBAI - Kejuaraan Badminton Asia atau Badminton Asia Championships (BAC) 2023 akan digelar hari ini Selasa 25 April 2023.
Tiga wakil Indonesia akan mengayun raketnya di hari pertama BAC 2023. Mereka akan turun di nomor ganda campuran. Para wakil tersebut antara lain Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, yang tergabung dalam Pelatnas Cipayung. Adapun dua ganda campuran lainnya merupakan pemain profesional dari PB Djarum, yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Rehan/Lisa akan mengawali babak 32 besar BAC 2023 dengan menghadapi wakil Taiwan, Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen. Ini menjadi pertemuan perdana kedua pasangan di turnamen resmi. Adapun Praveen/Melati akan berhadapan dengan wakil Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya. Menilik rekor pertemuan, pasangan berjuluk Honey Couple itu pernah sekali menang melawan wakil Negeri Sakura peringkat 16 dunia pada perempat final BAC 2022 silam.
BACA JUGA:Kejuaraan Badminton Asia 2023, 2 Tunggal Indonesia Unggulan Teratas
Saat itu di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Praveen/Melati menang dua gim langsung dengan skor 21-17, 22-20. Sementara itu, Dejan/Gloria sudah ditunggu lawan tangguh dari China, yakni Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.
Berkaca dari head to head, Dejan/Gloria tercatat pernah sekali kalah dari unggulan keenam asal Negeri Tirai Bambu, tepatnya di final Thailand Masters 2023.
Saat itu, Dejan/Gloria menyerah dengan skor 18-21, 11-21. Laga Badminton Asia Championships 2023 rencananya akan dihelat di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Uni Emirat, Arab, Selasa (25/4/2023) mulai pukul 22.00 malam WIB. Menarik ditunggu kiprah wakil Indonesia di Dubai mengingat ajang ini menjadi pemanasan sebelum tampil di Sudirman Cup dan SEA Games 2023.(bwf/mcr16/jpnn)
Jadwal pertandingan babak 32 besar Badminton Asia Championships (BAC) 2023, Selasa (25/4/2023)
Lapangan 3
Ganda campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)
BACA JUGA:Juara All England M Ahsan Pastikan Hadir di Badminton Palembang Cup III
Ganda campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (Taiwan)
Lapangan 4
Ganda campuran: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)