Polisi Kejar Terduga Pelaku Pemukulan Ojol di Palembang yang Videonya Viral
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Unit Pidana Umum (Pidum) dan Tim Anti Bandit (Tekab) 134 Satreskrim Polrestabes Palembang terus mencari pelaku pemukulan terhadap bapak ojek online (ojol).
Di salah satu media sosial (medsos), Kamis 13 April 2023, disebutkan pelaku sempat bersembunyi tempat adiknya di daerah Rambutan.
"Kami menyarankan pelaku segera menyerahkan diri dan mohon doanya agar pelaku segera bisa tertangkap," ujar sumber di medsos tersebut.
Diberitakan sebelumnya, usai mengantarkan penumpangnya, seorang pengemudi ojek online (ojol) di Palembang menjadi korban tindak penganiayaan oleh Orang Tak Dikenal (OTD).
BACA JUGA:Usai Antar Penumpang, Ojol di Palembang Dipukuli OTD, Videonya Viral, Semoga Pelakunya Cepat Sadar
Kejadian yang menimpa Zulkarnain (58), warga Jalan AKBP H Umar, Gang Damai, Kelurahan Ario Kemuning, Kecamatan Kemuning ini pada Senin 10 April 2023 sekitar pukul 16.00 WIB.
Aksi penganiayaan ini terekam kamera CCTV rumah warga yang berada di lokasi kejadian di Jalan Pelita, Sekip Bendung, yang akhirnya viral di media sosial (medsos).
Korban mengalami luka-luka di sekujur tubuhnya kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kemuning, Selasa 11 April 2023.
Kepada polisi, korban menceritakan kejadian yang dialami ketika dirinya usai mengantarkan seorang penumpangnya ke TKP.
Namun, saat hendak memutar balik dan akan memasuki Gang Loben di TKP korban berpapasan dengan pelaku yang hendak keluar dari jalan yang sama.
"Pelaku meminta saya minggir karena menghalangi jalan. Lalu pelaku turun dari atas motornya dan langsung memukul dengan tangan kanan sebanyak dua kali ke arah mulut saya hingga saya terjatuh," terang korban.
Kejadian itu sempat dilerai oleh penumpang yang telah masuk ke rumah karena mendengar suara keribuan dan bersama suaminya.
Pelaku yang informasinya merupakan warga sekitar tersebut seolah tanpa rasa bersalah langsung kabur meninggalkan korban.