BACA JUGA:Top Chart 5 Lagu Spotify di Awal Tahun 2023 yang Sering Diputar di Indonesia
2. Momento Self Photo Studio
Tempat kedua ini berada di komplek Rajawali Village Palembang, yang menyediakan studio kurang lebih hampir sama dengan Studio Satoe.
Sistemnya juga menggunakan sistem booking melalui link di bio instagram momento dengan harga mulai dari Rp98.000 untuk 2 orang yang sudah include 2 cetak foto, 15 menit sesi pemotretan dan 10 menit sesi pemilihan foto.
Jika ingin menambah orang cukup dengan menambah Rp28.000 per-orang.
3. Yumoto Studio
Alamat studio ini ada di Jl Mayor Ruslan No 158. Pengguna bisa foto sendiri dalam satu studio dengan waktu 15 menit foto unlimited tanpa batas dengan kebebasan berekspresi menggunakan properti yang disediakan studio.
BACA JUGA:Nonton Yuk, Film Wednesday Season 2 Resmi Tayang di Netflix
Uniknya disini pengguna bisa sewa baju-baju karakter lucu seperti onesie dan hanbok korea. Cukup menambah Rp30.000 untuk satu kostum lucu.
Self Studio Photo dilengkapi berbagai property, yang bisa dipakai pengguna.-Suci-
4. Selfie Time
Ini merupakan tempat self photo yang terbilang baru di Kota Palembang, berlokasi di Palembang Indah Mall (PIM).
Disini ada tema ala-ala korea dan aksesories yang super banyak dan lucu-lucu. Selain self photo disini juga menyediakan photobox.
Berbeda dengan self photo studio sebelumnya yang menggunakan sistem booking dari link, disini bisa langsung datang ke studio namun dengan registrasi terlebih dahulu.
BACA JUGA: Starbucks Promo Setiap Hari! Cukup Gunakan Aplikasi LINE
Tarifnya juga lebih murah, cukup dengan merogoh kocek Rp40.000 langsung diarahkan masuk ke studio dengan cara scan barcode yang telah dikirim melalui email.