SUMEKS.CO - Hore, Pemegang Kartu Indonesia Sehat (KIS) bakal menerima bantuan sosial PKH dan BPNT Tahap 1 pada Januari 2023 berupa sembako atau uang?
Diketahui, KIS merupakan kartu identitas bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.
Manfaat memiliki KIS adalah akses masyarakat yang kurang mampu untuk mendapatkan jaminan kesehatan dari pemerintah.
Selain menerima jaminan kesehatan dari pemerintah, pemegang KIS Penerima Bantuan Iuran (PBI) bisa mendapatkan Bansos PKH pada tahun 2023.
Kemudian, syarat penerima bantuan adalah pemegang PBI KIS harus terdaftar di DTKS Kemensos dan kartu berstatus aktif.
Bansos atau bansos Program Keluarga Harapan (PKH) diprediksi akan cair pada Januari 2023.
Hal ini berdasarkan jadwal pencairan PKH pada tahun 2022, dimana penyaluran dilakukan setiap tiga bulan sekali dalam empat tahap yaitu Januari, April, Juli dan Oktober.
Berikut rincian jadwal pencairan PKH:
BACA JUGA:Cara Mudah Mengaktifkan Kembali Kartu KIS dari Pemerintah
Tahap 1: Januari, Februari, Maret
Tahap 2: April, Mei, Juni
Tahap 3: Juli, Agustus, September
Tahap 4: Oktober, November, Desember.