"Perppu Pemilu yang baru itu kan hanya tiga, pertama soal nomor urut partai. Nomor urut PDIP kan dapat nomor urut 3," kata Bambang Pacul kepada wartawan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 13 Desember 2022.
BACA JUGA:Herwyn Beberkan Sejumlah Tantangan Bawaslu Hadapi Pemilu
Bambang Pacul mengatakan alasan penggunaan nomor urut lama itu guna mengirit biaya alat peraga kampanye.
"Kalau melihat trennya kan nomor ini supaya kita irit. Kenapa irit? Karena kan dilihat-lihat dikasih nomor tiga kalau nanti diundi, diganti, gimana. PDIP cenderung tetap akan menggunakan nomor tiga," katanya.
Gerindra
Wakil Ketua Umum (Waketum) Gerindra Habiburokhman menekankan pihaknya tak akan mengundi nomor urut parpol di Pemilu 2024. Habiburokhman menyampaikan sikap itu terkait dengan logistik pemilu.
"Kalau Gerindra sih ikut saja. Kalau memang diperkenankan tetap, tentu kita tetap karena terkait juga dengan logistik pemilu," kata Habiburokhman kepada wartawan, Selasa 13 Desember 2022.
Habiburokhman lalu menceritakan pengalamannya saat bertarung di pileg lalu. Menurutnya, biaya alat peraga kampanye bisa mencapai ratusan juta rupiah.
BACA JUGA:Demokrat Kalah di Pemilu, Ketua DPR AS Mundur
"Kalau kita mau nyetak lagi, masak sih, bendera kan seharusnya bisa dipakai selamanya. Minimal 10 tahun gitu kan, baru rusak. Ya itu tadi, pemborosan gitu loh. Kaus juga, dan sebagainya. Itu bisa dihemat, supaya pemilu ini nggak mahal," katanya.
PKB
Waketum PKB Jazilul Fawaid turut menyampaikan sikapnya soal opsi nomor urut parpol kini bisa pakai nomor lama ataupun diundi. Jazilul mengatakan PKB akan tetap menggunakan nomor urut 1 seperti pada Pemilu 2019.
"Alhamdulillah PKB akan mengambil opsi satu (nomor urut tidak diundi). PKB tetap nomor urut 1 seperti pemilu yang lalu," kata Jazilul kepada wartawan, Selasa 13 Desember 2022.
Menurut Jazilul, nomor satu menjadi nomor keberuntungan bagi PKB. "Nomor 1 telah terbukti nomor baik dan hoki untuk PKB," ujar Wakil Ketua MPR itu.
Jazilul pun meyakini Ketum Muhaimin Iskandar (Cak Imin) juga setuju jika parpolnya kembali berlaga di Pilpres 2024 menggunakan nomor wahid. Dia berharap PKB mampu 'juara 1' di pemilu nanti.
"Saya yakin Ketum PKB Gus Muhaimin juga setuju, mengambil semangat nomor satu, semangat sang juara. Harapannya, PKB juara satu dan mengedepankan persatuan," katanya.