Gubernur Sumsel Herman Deru Minta Aktifkan Posyandu Tekan Stunting

Selasa 11-10-2022,14:53 WIB
Reporter : Niskiah
Editor : Rappi Darmawan

KAYUAGUNG, SUMEKS. CO - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru minta pemerintah daerah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) untuk lebih mengaktifkan kembali posyandu-posyandu di lingkungan masyarakat. 

Hal ini disampaikan Gubernur dalam pidatonya pada perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten OKI ke-77, rapat paripurna istimewa  di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten OKI, Selasa 11 Oktober 2022.

"Hidupkan kembali posyandu-posyandu yang ada karena kita tidak ingin mengandalkan puskesmas-puskesmas saja. Puskesmas ini kan terbatas," terang Deru. 

BACA JUGA:Halaman DPRD OKI Dipenuhi Karangan Bunga Ucapan HUT Kabupaten OKI ke-77

Dijelaskan gubernur, dengan mengaktifkan posyandu kembali maka dapat menekan angka  stunting. Stunting ini perlu dibedah apa yang menjadi penyebabnya, karena makanan cukup. 

Mengenai angka stunting ini menjadi perhatian. Oleh karena sangat perlu diaktifkan posyandu-posyandu. Meskipun posyandu setiap desa/kelurahan ada, tapi perlu ditingkatkan pelayanannya. (*) 

Kategori :