SUMEKS.CO, PALEMBANG - Masih ingat Briptu Khairul Chandra? Anggota Satresnarkoba Polres Musi Rawas, yang jadi korban penembakan oknum warga.
Diketahui Briptu Khairul Candra, menjadi korban penembakan, saat upaya penangkapan bandar narkoba di Desa Bingin Jungut, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas, pada Kamis (19/5) lalu.
Hingga kini, Briptu Khairul masih menjalani perawatan di RSUP dr Mohammad Hoesin, Palembang.
Sebagai wujud solidaritas dengan bawahan serta kepedulian dan kebersamaan keluarga besar Polri, Kapolres Mura, AKBP Achmad Gusti Hartono didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Irene Gusti Hartono, membesuk personel Polres Musi Rawas, dirawat dirumah sakit, pada Minggu (17/7).
"Kunjungan ini untuk memberikan semangat, serta doa kepada anggota yang sedang sakit, agar diberikan kesembuhan, sehingga dapat kembali melaksanakan tugas mulia sebagai pelayan masyarakat," kata Kapolres Musi, AKBP Achmad Gusti Hartono, Senin (18/7).
BACA JUGA:Desa G1 Mataram Musi Rawas Jadi Kampung Pancasila
Kapolres juga memberikan motivasi semangat kepada anggotanya yang sedang sakit agar tetap kuat dalam menghadapi sakit yang diderita sembari terus memanjatkan doa kepada sang pencipta memohon kesembuhan.
"Saya berpesan ke anggota saya agar terus menguatkan hati, dan timbulkan semangat untuk kesembuhan," ucap Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan, dan terkhusus untuk keluarga agar selalu tabah menghadapi ujian ini dan tetap berikan suport dan semangat kepada beliau, setiap ujian pasti ada hikmah yang diselipkan Tuhan Maha Esa kepada kita semua.
"Semoga, Briptu Khairul Chandra sekeluarga tetap semangat dalam menghadapi ujian ini." pesan Kapolres Mura.
BACA JUGA:Jalin Kedekatan, Kapolres Musi Rawas Coffee Morning dengan Insan Pers
Sementara itu, Briptu Khairul Chandra sekeluarga mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran Bapak Kapolres Mura beserta Ibu Ketua Bhayangkari, atas waktu dan doa yang di berikan.
"Saya ucapkan terima kasih, kepada Bapak Kapolres dan Ibu Bhayangkari, karena telah menyempatkan diri membesuk, memberikan semangat, serta doa kepada saya dan keluarga," singkatnya.(lid)